Cheryl Cole, Selebriti Paling Dicari di Internet
Cheryl Cole
@ Splashnews.com
Kapanlagi.com - Tidak bisa dipungkiri jika pamor para selebriti sangat bergantung pada kegiatan di dunia maya, sebagai penghubung mereka dengan fans di seluruh dunia. Para fans ini akan dapat dengan mudah mencari informasi mengenai idola mereka melalui berbagai situs di internet. Dari sekian banyak selebriti Hollywood, ternyata dilaporkan bahwa sang juri X-Factor, Cheryl Cole, adalah selebriti paling di cari di dunia virtual ini. Nama Cheryl menduduki posisi teratas pada search engine Yahoo! Inggris dan Irlandia.Perceraiannya dengan mantan suami, Ashley Cole menjadi satu penyebab dicarinya informasi mengenai penyanyi cantik ini di internet.Pada daftar ini, Cheryl mengalahkan Katie Price yang berada di urutan kedua. Lady GaGa berada di posisi ketiga, sedangkan Angelina Jolie dan Victoria Beckham menjadi pendatang baru dalam 10 peringkat selebriti paling dicari di internet ini.Beberapa selebriti lain yang termasuk dalam daftar adalah Justin Bieber dan Katy Perry. Mel Gibson juga menjadi 'populer' dengan kasus KDRT-nya kepada Oksana Grigorieva.  Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(spl/mae)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
