Foo Fighters Ubah Jadwal Gara-Gara Dave Grohl

Kapanlagi.com - Foo Fighters dua kali mengecewakan penggemarnya dengan menunda konser mereka. Karena itu saat ini Dave Grohl sedang berusaha keras untuk segera sembuh setelah membatalkan dua pertunjukan Foo Fighters akibat menderita 'sakit tenggorokan serius.'Band alternatif rock dari Amerika ini menunda pertunjukan mereka di Morrison, Red Rocks Amphitheatre Colorado pada Senin dan Selasa (14-05/07) kemarin karena vokalis mereka tersebut merasa tidak enak badan.Dalam pernyataan resmi Foo Fighters pada para penggemar mereka, Grohl menulis, "Menunda pertunjukan ini memang buruk, tapi aku juga merasa tidak dalam keadaan yang baik untuk memberikan penampilan yang hebat yang pantas kalian dapatkan."Konser Red Rocks ini akhirnya dijadwal ulang untuk dilakukan pada September mendatang. Grohl sekarang berharap dirinya bisa manggung Kamis (17/07) malam ini saat Foo Fighters tampil di Oklahoma City, Oklahoma. Grohl dan bandnya sebelumnya tampil di acara VH1 Rock Honors untuk menghormati The Who di Los Angeles akhir minggu kemarin (12/07). 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(ctc/npy)

Rekomendasi
Trending