Anak Artis 3: Mereka Dulu & Sekarang, Apa Bedanya Sih?
Cast Anak Artis Season 3 © Sweet Escape
Kapanlagi.com -
Anak Artis is back! Yap, kisah kehidupan sehari-hari dan persabahabatan dari para anak pesohor Tanah Air ini bisa diikuti lagi di season 3. Buat yang belum tahu saja, Anak Artis ini adalah webseries tahunan KapanLagi.com yang sudah ditonton lebih dari 10 juta kali di YouTube.
Untuk tahun ini masih akan didukung oleh wajah-wajah lama. Mereka adalah Valerie Thomas, putri dari bintang sinetron senior Jeremy Thomas; Brandon Salim, anak pertama dari aktor Ferry Salim; Nadine Waworuntu, putri dari Ruth Sahanaya dan Jeffry Waworuntu; El Rumi, putra kedua dari musisi Ahmad Dhani dan Maia Estianty; Shawn Adrian, putra dari Andi Soraya; dan didukung Stephanie Poetri, anak bungsu dari penyanyi Titi DJ.
Advertisement
Persiapan surprise untuk Valerie © KapanLagi.com/Agus ApriyantoUntuk season 3 ini pastinya ceritanya bakal lebih seru dan cast juga lebih kompak dari sebelumnya. Bahkan Valerie pun sampai pulang ke Tanah Air lho dari Inggris untuk bertemu dengan teman-temannya. Lama tak bertemu, anak-anak artis yang lain pun memberikan kejutan buat Valerie dengan menjemput mereka di bandara.
Nah sambil ngintip persiapan Brandon dkk menjemput dan memberikan surprise untuk Valerie, bagaimana kalau kita cari tahu kabar dari para cast. Kira-kira apa ya perbedaan mereka tahun ini dan sebelumnya.
Valerie kini berbisnis © Sweet EscapePertama kita cari tahu kabar dari si cantik Valerie Thomas. Valerie yang dulu katanya masih bingung dengan apa yang dia mau. Cewek yang katanya mirip Sophia Vergara itu kini punya prinsip untuk dekat dan selalu berkomunikasi dengan orangtua, terutama dengan sang papa dalam hal pendidikan dan bisnis. FYI, Valerie kini sudah punya bisnis lipstik lho. Berbisnis baginya melatih untuk lebih terbuka dan bertanggung jawab.
Brandon ingin jadi ayah muda © Sweet EscapeKalau Brandon Salim mengaku dulu dia kurang produktif dalam memanfaatkan waktu untuk bekerja, belajar, dan dekat dengan keluarga. Kalau sekarang? Kakak dari dua adik ini kini lebih banyak bekerja daripada main-main. Bukan hanya itu saja, Brandon juga rajin menabung karena dia pengen punya rumah dan mobil sendiri di usia muda.
Nadine ingin main film © Sweet EscapeLalu bagaimana dengan Nadine Waworuntu? Kalau katanya Brandon sih, aura penyanyi muda ini keluar banget kayak sedang jatuh cinta. Sedangkan kata orangnya sendiri, Nadine sedang ingin bikin bangga dan nggak mau merepotkan orangtuanya. Dia juga ingin lebih maju di dunia entertainment dengan menjadi penyanyi yang lebih baik serta ingin berakting di sinetron.
Shawn mau cari pengalaman baru © Sweet EscapeShawn Adrian kata teman-temannya pintar banget. Shawn sendiri sih ngakunya nggak mau berubah dari sebelum-sebelumnya tapi dia juga tak mau menolak juga kalau dapat pengalaman baru. Selain itu, Shawn masih ogah banget nih ngomongin masalah asmara karena katanya nggak penting.
El lagi jomblo © Sweet EscapeEl Rumi sekarang lagi jomblo lho! Jadinya dia ngaku banyak cewek yang lagi deketin, tapi El-nya sendiri masih milih-milih dan mau fokus kuliah dulu di London.
Lalu bagaimana dengan kabar dan keseruan mereka lainnya? Tunggu saja di Anak Artis Season 3 yang juga bakal didukung dua youtuber kondang nantinya!
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kpl/pit)
Rahmi Akbar Safitri
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
