D Bagindas Siap Rilis Video Klip 'Empat Mata'

D Bagindas Siap Rilis Video Klip 'Empat Mata' D Bagindas di Terminal Lebak Bulus Foto: Hendra

Kapanlagi.com - Kesuksesan masih juga bertengger pada keempat cowok yang menamai mereka D Bagindas. Sukses dengan single C.I.N.T.A. dan single religi Ampuni Dosaku, Bian (vokal), Mike (keyboard), Dendy (gitar), dan Tile (gitar) berniat untuk segera merilis album terbaru mereka.

"Kami berencana mau ngeluarin single ketiga sebelum Ramadhan, tapi dipending karena kita lagi garap religi dulu, tapi setelah itu fokus aktivitas di single," ungkap Bian.

“Kami berencana mau ngeluarin single ketiga sebelum Ramadhan, tapi dipending karena kita lagi garap religi dulu, tapi setelah itu fokus aktivitas di single„
D Bagindas

Single terbaru tersebut bahkan sudah disiapkan video klipnya. Dan jika berjalan sesuai rencana, para penggemar D Bagindas sudah bisa menikmati karya idola mereka pada Oktober mendatang. "Video klip sudah jadi. Judulnya Empat Mata. Bulan depan akan kita keluarkan single ketiga," ujar Bian lagi.

Ditemui di Terminal Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Kamis (2/9) di acara Mangkal Mudik Rame XL, para personel D Bagindas menuturkan bahwa walaupun tengah naik daun, mereka tidak ingin asal saja mengambil tawaran manggung. Lebaran kali ini pun mereka cuti. Mulai tanggal 6 September, masing-masing mulai mudik dan menikmati masa break dari tanggal 7 - 14 September.

Diakui Bian, D Bagindas memang sengaja mengambil jatah libur dan baru aktif pada 16 September. "Pasti lah. Karena kami pengen berlibur dengan keluarga, soalnya selama 8 bulan tidak pernah berhenti show," pungkasnya.    

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/hen/boo)

Rekomendasi
Trending