Dipingit Jelang Nikah, Baim Wong dan Paula Verhoeven Tak Bisa Tahan Kangen!
Baim Wong dan Paula Verhoeven ©KapanLagi.com/Bayu Herdianto
Kapanlagi.com - Pernikahan Baim Wong dan Paula Verhoeven tinggal menghitung hari. Tanggal 22 November mendatang, pasangan yang tengah dimabuk cinta ini akan melangsungkan akad nikah.
Selang dua hari setelah itu, Baim dan Paula akan menggelar acara resepsi. Acara yang akan dihadiri oleh banyak tamu undangan tersebut bakal berlangsung pada 24 November mendatang.
Menjelang hari bahagia itu, Baim dan Paula pun menjalani proses pingitan. Mereka tidak diperbolehkan untuk bertemu satu sama lain sampai hari akad nikah nanti tiba.
Advertisement
1. Baim Tak Bisa Tahan Kangen
Masa pingitan Baim dan Paula sudah dimulai dari sekarang. Kurang 11 hari lagi dari akad nikah, namun mereka berdua sudah mulai dipingit oleh keluarga.
Namun Baim sudah tak bisa menahan rasa rindunya kepada sang calon istri. Ia pun mengungkapkan rasa kangen itu lewat akun Instagramnya, @baimwong.
"Yah udah dipingit .. ga bisa ketemu sampe nikahan ?. #24november2018
#????," tulis Baim.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Paula Juga Kangen
Tidak hanya Baim yang memendam rasa rindu kepada Paula. Di sisi lain, Paula juga merasakan hal yang sama seperti Baim, dan ia pun mengunggah foto yang sama dengan kekasihnya.
"Tidak ada kata yang bisa menggambarkan betapa aku merindukan pelukanmu saat ini," tulis Paula.
3. Batalkan Acara Resepsi di Bali
Awalnya, aktor berusia 37 tahun ini ingin mengadakan dua kali resepsi, yakni di Bali dan Jakarta. Namun lagi-lagi keinginan itu tak bisa dipenuhi karena suatu kendala. Alhasil, Baim dan Paula harus berbesar hati dengan mengadakan pesta di Jakarta saja.
"Tempat sudah ada, belum bisa bilang, di Jakarta pokoknya. Tadinya mau Bali dan Jakarta. Tapi kasihan kalau ke Bali orangtua kan repot ya harus bolak balik. Jadi digabung aja, 22 November akad, 24 November resepsinya," pungkasnya.
Yang Ini Nggak Kalah Hot !!!
Lebih Pendek Dari Paula Verhoeven, Baim Wong Merasa Kesal dan Malu Saat Foto Bareng
Baim Wong Undur Tanggal Pernikahan dan Batal Adakan Resepsi di Bali, Ini Alasannya!
Persiapan Pernikahan Baim Wong - Paula Verhoeven, Dari Prewed Sampai Fitting Baju
Berhasil Rebut Hati Paula Verhoeven, Baim Wong Percaya Kekuatan Doa
Siap Jadi Bagian Keluarga, Begini Kebahagiaan Paula di Tengah Keluarga Baim Wong
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/phi)
Wulan Noviarina Anggraini
Advertisement
