Donny Kesuma Semakin Mesra
Kapanlagi.com - Setelah rumah tangganya dirundung masalah beberapa waktu silam, Donny Kesuma dan Yuni Indriyati kini tampak semakin mesra. Menurut Donny, kunci kemesraan mereka adalah dengan lebih banyak komunikasi dan kesibukan masing-masing. "Supaya jangan denger gosip terus," seloroh pria kelahiran Bandung, Jawa Barat, 6 Juni 1968 itu.
Sementara Yuni saat ini sibuk mengurus restoran dan toko pakaian. Menurut dia, kesibukan sedikit banyak melupakan terpaan gosip yang melanda rumah tangganya. "Dengan kesibukan, pikiran jadi nggak terlalu melenceng," jelas Yuni. Selain itu, kedua usaha ini membuatnya lebih banyak berkomunikasi dengan Donny.
Namun, pasangan suami-istri itu mengaku masih mendapat teror seseorang yang menginginkan terjadi keretakan rumah tangganya. Isu pisah ranjang dan penelepon gelap masih dialami Donny dan Yuni. Namun, keduanya optimistis mampu menghadapi semua itu dengan sikap saling percaya dan cinta.
Advertisement
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(stv/dar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
