'EGP' Duo Maia Goncang Kota Dili
Duo Maia, Maia dan Mey Chan
Kapanlagi.com - Duo Maia, duet artis Maia dan Mey Chan, mengguncang kota Dili, Minggu (19/07) malam, serta mampu membuat Stadion Municipal Dili penuh sesak dengan puluhan ribu orang yang menikmati belasan lagu dalam konser musiknya.Konser musik itu diselenggarakan sebagai rangkaian implementasi hasil Rekomendasi Komisi Kebenaran dan Persahabatan, yang diikuti dengan sejumlah program aksi lapangan di antara pemerintah Indonesia dan Timor Timur.Puluhan ribu anak muda itu sudah berkumpul sejak sore hari sementara konser baru dimulai pada pukul 19.30 waktu setempat. Bukan saja anak muda dari Kota Dili, tetapi juga dari Distrik Likuisa, dan wilayah sekitar perbatasan kota yang terletak di tepi pantai itu.Maia dan Mey Chan datang ke dalam stadion memakai mobil yang dikawal khusus oleh polisi setempat dan polisi PBB yan berdinas di sana. Hadir dalam konser itu Sekretaris Jenderal Kementerian Luar Negeri Timor Timur, Vicky Tchong, dan Direktur Jenderal Multilateral Departemen Luar Negeri Indonesia, Rezlan I Jenie."Ini adalah konser yang bertujuan untuk mempererat persaudaraan kita. Maka itu, nikmatilah malam persaudaraan ini," kata Duta Besar Indonesia untuk Timor Timur, Eddy Setiabudhi, dalam bahasa Tetum yang fasih. Duta Besar Timor Timur untuk Indonesia, Manuel Cerrano, juga menyatakan hal senada dalam bahasa Indonesia yang tidak kalah fasih.Konser dibuka dengan lagu EGP, disambut sangat meriah oleh penonton yang telah menantikan mereka sejak berjam-jam sebelumnya di bawah guyuran hujan lebat. EGP diikuti liriknya secara sangat bersemangat oleh ribuan penonton itu.Lagu demi lagu mengalir, dan puncaknya adalah lagu TTM yang sudah pasti dihafal luar kepala oleh seluruh hadirin. Puluhan ribu penonton konser gratis itu berjingkrak-jingkrak dan semakin menggila manakala Maia atau Mey Chan menunjukkan jarinya kepada sekelompok penonton."Lagu-lagu Duo Maia memang sudah sangat dikenal di sini. Kami senang sekali konser ini bisa dilakukan di Dili dan kami sudah mengetahui konser ini akan dilaksanakan sejak empat hari lalu," kata Mariam Alkatiri, yang masih kerabat bekas Perdana Menteri Timor Timur, Mari Alkatiri. Dia bersama belasan teman-temannya menjadi kelompok penari pembuka konser itu.Setelah sekitar 90 menit pementasan, penonton membubarkan diri secara tertib dan kembali ke rumah masing-masing. Hujan rintik-rintik tidak mampu memupus semangat mereka untuk tetap menyanyikan lagu-lagu Duo Maia itu sekalipun konser telah usai.Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/bee)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
