Keira Knightley Impikan Cowok Perpaduan Bloom-Depp

Kapanlagi.com - Keira Knightley ternyata mempunyai selera 'campur-campur' dalam diri seorang pria. Aktris asal Inggris itu ternyata mengidolakan seorang lelaki yang memiliki perpaduan antara Orlando Bloom dan Johnny Depp.

Keira, yang pernah bermain bersama dengan kedua aktor ganteng tersebut dalam film PIRATES OF THE CARIBBEAN yang terbaru, yakni DEAD MAN'S CHEST, menyatakan bahwa perpaduan kedua aktor itu akan menghasilkan seorang lelaki yang diidamkan oleh hampir semua wanita di dunia.

Ia mengatakan pada acara showbiz, Bang, "Jika saya dapat menggabungkan keduanya, hal itu sangatlah ideal. Saya berpikir, jika mungkin menggabungkan keduanya, sedikit karakter pria kalem dan pria bandel, itu sangatlah bagus."

Sementara, Keira ingin berada di gurun pasir, bersama seorang ahli survival di televisi Inggris, Ray Mears. Bintang PRIDE AND PREJUDICE itu mengaku bahwa ia terkesan dengan keterampilan tangannya dan yakin bahwa ia akan tetap hidup dengan bantuan keahlian survivalnya itu.

Ia mengatakan, "Ray sangatlah brilian, karena ia sangat ahli terhadap segala hal yang berhubungan dengan usaha bertahan hidup. Saya tak akan merasa lapar dan ia juga pastinya memiliki banyak cerita-cerita yang seru dan menarik."

(ff/bun)

Editor:

Anton

Rekomendasi
Trending