Kristina Kemalingan
Kapanlagi.com - Ada duka di balik kebahagian pasangan Kristina dan Al-Amin Nasution. Usai menggelar resepsi pernikahan pada 4 Januari 2007 kemarin. Angpao dari hasil pernikahan itu hilang digondol maling. Menurut Kristina, uang tersebut disimpan di laci Al-Amin di Gedung DPR RI.
"Aku nggak tahu seperti apa kejadiannya. Aku dikasih tahu suami setelah angpao hilang," tegas Kristina, Jumat (23/02).
Menurut Kristina, kejadian itu merupakan musibah yang menimpa keluarganya. Pasalnya, uang tersebut sedianya akan disimpan di bank, namun ternyata malah hilang dalam sekejab. "Kami sudah lapor polisi, semoga aja, ada niat baik dari orang tersebut, sehingga uangnya kembali," pinta Kristina.
Namun Kristina juga berharap, kejadian itu bisa menjadi pelajaran berharga bagi keluarganya. Meski demikian dia masih berupaya menemukan siapa pelakunya. "Sampai saat ini kami masih terus berusaha untuk mencari tahu siapa pelakunya. Mudah-mudahan ketemu," pungkasnya. (kl/iin)
Advertisement
Lihat Foto: Kristina
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
()
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
