Maudy Ayunda Liburan Bareng Orang Tua Jesse Choi di Barcelona
Diperbarui: Diterbitkan:
Credit:Instagram.com/maudyayunda
Kapanlagi.com - Maudy Ayunda dan Jesse Choi selalu terlihat harmonis. Meski jarang tersorot, hubungan Maudy dengan mertuanya pun cukup dekat.
Saat ini sedang menikmati liburan di Eropa bersama orang tua Jesse Choi. Dalam perjalanan ini, mereka mengunjungi Barcelona, Spanyol, di mana Maudy berbagi momen kebersamaan yang hangat dengan ibu dan ayah mertuanya.
"Choi takes Barcelona," tulis Maudy di unggahan Instagram pribadinya.
Advertisement
1. Lakukan Berbagai Kegiatan Bareng Mertua
Di media sosial, Maudy sering membagikan foto-foto dan video aktivitas mereka selama liburan. Salah satu momen yang menarik perhatian adalah ketika Maudy terlihat akrab saat menjelajahi kota bersama keluarga suaminya.
Maudy juga menunjukkan kedekatannya dengan mertua melalui berbagai aktivitas, termasuk memasak di dapur rumah mertua yang berdesain elegan.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Mempererat Hubungan
Ia memanggil ibu mertuanya dengan sebutan "Omoni," mencerminkan hubungan yang hangat dan penuh kasih.
Liburan ini tidak hanya menjadi kesempatan bagi Maudy untuk bersenang-senang, tetapi juga untuk mempererat hubungan dengan keluarga suaminya di tengah suasana indah Eropa.
3. Tempat-tempat yang Dikunjungi
Mereka berjalan kaki berkeliling kota Barcelona untuk melihat-lihat dan menikmati suasana. Mengunjungi bangunan-bangunan arsitektur indah di Barcelona, seperti La Sagrada Familia.
Menyusuri jalan Passeig de Grà cia yang terkenal di Barcelona. Maudy dan mertua jarang ketemu, momen ini menjadi kesempatan luar biasa.
4. Sering Liburan Bareng
Sejak menikah pada 22 Mei 2022, Maudy dan Jesse sering liburan bersama ke luar negeri. Tak jarang bagikan berbagai foto romantis.
Kira-kira setelah Barcelona, pasangan ini akan ajak orang tua libura ke negara mana lagi nih? Nantikan keseruannya lainnya, ya.
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/dyn)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
