Maudy Koesnaedi Stres Garap Kabaret Keroncong
Maudy Koesnaedi
Foto: Deni
Kapanlagi.com - Kerja Maudy Koesnaedi untuk menggarap acara Kabaret Keroncong ternyata tidak bisa dibilang mudah. banyak kesulitan yang harus dijalaninya agar tujuan acara tersebut tercapai dengan maksimal. Namun semua kerja kerasnya akhirnya terbayar ketika melihat acaranya sukses."Ketika kita mempersentasikan ini semua memberikan respon yang sama 'bagus, luar biasa'. Tapi sampai saat ini tidak ada dukungan materil. Di Kabaret Keroncong ini juga gitu, acara ini bisa jadi momentum anak-anak bisa memberikan hiburan untuk keluarga," ungkapnya saat ditemui dalam temu media Kabaret Keroncong di Level One, Grand Indonesia, Selasa (08/11) lalu.Selain itu, Maudy mengakui bahwa selama proses acara yang digagasnya bersama Iwet Ramadhan tersebut dirinya juga harus menjalani tantangan yang membuatnya serasa jungkir balik. Banyak tekanan yang harus dihadapinya, apalagi saat ini dia memiliki peran ganda, sebagai ibu dan anggota masyarakat."Menyenangkan dengan jungkir balik. Stressfull, kita masih kerja di tempat lain, jadi ibu juga. Mungkin karena berangkat dari passionnya. Mengenai budaya seni, apa yang saya sharing," lanjutnya.Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/dis/ris)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
