Kapanlagi.com - Pandemi Covid-19 belum usai. Angka penderita makin bertambah, siapapun tetap harus waspada termasuk aktris cantik Tya Ariestya. Ia menghabiskan banyak waktu di rumah saja bersama suami dan buah hati.
Meski sempat liburan ke Bali, Tya memutuskan tetap tinggal di rumah saja saat tahun baru 2021 nanti. Hal itu diketahui dari unggahan Instagramnya pada Rabu (2/12) lalu.
(Credit: instagram.com/tya_ariestya)
Bagi wanita 37 tahun ini, pemandangan dari rumahnya nggak kalah indah dari Bali meski banyak jemuran sekalipun."Pemandangan pagi ini masih tetep Indah kok. Udah gak di Bali tapi masih serasa di Bali walau surrounding nya jemuran di rumah aja," tulis Tya.
"Siapa yang rindu liburan? Kita bakal di rumah aja kayaknya menjelang pergantian tahun ini, mengurangi hiruk pikuk di luar sana," lanjut wanita bernama lengkap Ariestya Noormita Azhar ini.
"Hobby baru di masa pandemi! Ada yg sama gak? Ini tiba-tiba bikin taman baru di belakang kamar mama," tulis Tya Ariestya di instagramnya.