Raffi Ahmad Resmi Ditangguhkan Penahanannya
Raffi Ahmad
Kapanlagi.com - Terhitung Sabtu (27/4) sore, Raffi Ahmad yang selama ini menjalani rehabilitasi di Lido, resmi ditangguhkan penahanannya. Hal ini disampaikan oleh Benny Mamoto, Deputi Penindakan Badan Narkotika Nasional (BNN) saat menggelar konferensi pers.
"Hari ini penyidik BNN terhitung sore hari, kami tangguhkan penahanan terhadap Raffi setelah yang bersangkutan jalani rehabilitasi di Lido," kata Benny di kantor BNN, Cawang, Jakarta Timur (27/4).
Raffi Ahmad resmi ditangguhkan penahanannya.
Menurut Benny, saat ini Raffi telah direkomendasi oleh dokter untuk menjalani rehab jalan.
"Atas rekomendasi dokter, yang bersangkutan bisa jalani rehab jalan sampai nanti. Namun tetap konsultasi dan tetap di bawah pengawasan tim dokter BNN," lanjutnya.
Atas hal ini, proses hukum terhadap Raffi pun masih tetap berjalan. "Kemudian proses hukum tetap jalan. Kami dari penyidik BNN merasa bahwa penyidikan sudah dilakukan dengan mengirim berkas perkara ke kejaksaan," tandasnya.
Baca juga:
Ini Alasan Berkas Perkara Raffi Ahmad Belum Juga P21
BNN Bandingkan Penangkapan Raffi Ahmad Dengan Pencuri
Tak Kunjung Jelas, Banyak Pihak Pertanyakan Status Raffi Ahmad
Keluar Ditemani Luna Maya, Raffi Ahmad Hanya Umbar Senyum
Dikejar Media, Raffi Ahmad: Baik, Baik!
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/ato/sjw)
ahmat effendi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
