Rizky Febian Jawab Kedekatannya dengan Anya Geraldine dan Mahalini Raharja
Diterbitkan:
Credit: instagram.com/anyageraldine/rizkyfbian/mahaliniraharja
Kapanlagi.com - Beberapa waktu yang lalu Rizky Febian sempat dikabarkan dekat dengan Anya Geraldine. Keduanya sempat terlibat dalam sebuah project bersama. Tak heran kalau sebagian netizen saat itu sampai baper dan menjodoh-jodohkan keduanya.
Pada sebuah kesempatan, putra pertama komedian Sule ini bahkan sempat nervous ketika akan bertemu dengan pemeran Lydia Danira di serial LAYANGAN PUTUS ini.
Namun, pelantun Kesempurnaan Cinta itu mengatakan bahwa hubungannya dengan Anya Geraldine hanya sahabat dekat.
Advertisement
“Justru sekarang saya jadi sahabatan banget sama dia (Anya). Aku dekat banget sama Anya, aku sahabatan,” ujar Rizky Febian di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Kamis (20/1/2022).
1. Saling Support
Rizky Febian mengatakan Anya Geraldine adalah sahabat yang baik karena selalu mendukung karirnya. Bahkan saat Ia menggelar konser belum lama ini, Anya Geraldine menyempatkan hadir bersama kekasihnya.
“Bahkan kemarin aku konser aja dia mau dateng. Dia juga sama pacarnya datang. Ketika aku mau ada (project) apa, dia mau support, aku support dia,” ucap Rizky Febian.
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
2. Sedih Anya Sudah Punya Pacar?
Ditanya soal Anya Geraldine yang kini sudah memiliki kekasih, Rizky Febian tak merasa sedih justru ikut berbahagia. Karena memang hubungannya dengan Anya Geraldine hanya sebatas sahabat dekat dan teman curhat.
“Kenapa harus sedih? Justru harus ikut bahagia. Karena ketika aku bisa kenal sama dia dan jauh lebih tahu tentang dia aku senang. Apalagi sekarang aku benar-benar sahabatan sama dia. Kalau aku ada apa-apa suka curhat,” ungkapnya.
3. Sedang Dekat dengan Mahalini
Jika dengan Anya Geraldine hanya sahabat dekat, bagaimana kedekatan Rizky Febian dengan Mahalini Raharja?
Pasalnya belum lama ini mereka berdua sempat menghabiskan waktu bersama di Bali. Di media sosial pun ramai momen-momen mereka berdua. Saat ditanya hubungannya dengan penyanyi jebolan Indonesian Idol itu, Rizky Febian terlihat malu-malu.
“Kita nggak pernah tahu. Kita lihat aja kedepannya seperti apa. Ya doain aja semoga apapun yang saya jalanin di tahun ini tetap jadi berkah dan bermanfaat untuk banyak orang,” kata Rizky Febian sambil tersenyum.
4. Target Menikah
Dalam kesempatan kali itu, kakak dari Putri Delina itu juga sempat ditanya mengenai target menikah. Ia mengatakan belum ada target karena masih ingin menikmati masa muda dan mengejar cita-citanya.
“Kalau target menikah aku nggak pernah tahu ya karena masih panjang kayaknya masih jauh. Terus juga umur aku masih muda ingin menikmati masa muda. Kalau ingin (nikah) siapa yang nggak mau,” pungkasnya.
(Siapa itu Sabrina Alatas, sosok yang sedang trending dan jadi sorotan netizen.)
(kpl/rhm/ums)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
