Tamara Geraldine Dibuat GR

Kapanlagi.com - Sejak usia anak-anak Tamara Geraldine telah terobsesi menjadi seorang penulis. Sehingga saat berhasil merilis sebuah buku, Tamara merasa sebagian obsesinya telah berhasil diraih. Bahkan semakin GR (gede rasa) saat sejumlah orang meminta tanda-tangannya untuk dibubuhkan di buku karanganya itu. "Ngak bisa diungkapkan dengan kata-kata, tiga orang saja sudah membuat saya GR banget, itu GR-nya bisa sampai malam ngak bisa tidur," ungkapnya dalam diskusi buku di Universitas Tarumanegara, Jakarta Barat, Jum'at (13/06).Menurut Tamara tanda-tangan membuatnya bangga karena dibubuhkan di buku yang ditulisnya, berbeda kalau sekedar di kertas yang mudah hilang, ungkapnya. Presenter berita gosip ini tercatat telah merilis buku Kamu Sadar, Saya Punya Alasan untuk Selingkuh Kan Sayang?, berisi 14 cerpen karyanya. Disusul bersama fotografer Darwis Triadi, Tamara menulis Yuni Shara - 35 Cangkir Kopi. Dalam waktu dekat Tamara mengaku akan merilis sebuah buku yang hingga ini masih dirahasiakannya. Rasa bangganya semakin tak ternilai, menurutnya saat ada seseorang yang mengaku telah membaca buku itu. Ada ide dari suara yang diekspresikan telah tersampaikan pada pembaca, terangnya. "Jadi suara saya bisa dibaca dan didengar lewat tulisan saya itu," ungkap perempuan kelahiran Jakarta, 21 Mei 1974 itu. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ant/dar)

Rekomendasi
Trending