Tantowi Yahya Lancarkan Serangan Politik

Tantowi Yahya Lancarkan Serangan Politik Tantowi Yahya

Kapanlagi.com - Mendaftarkan diri sebagai Calon Gubernur DKI Jakarta 2012, beragam strategi politik telah dicanangkan oleh Tantowi Yahya. Salah satu dari strategi tersebut adalah mendatangi masyarakat secara langsung untuk mendengar keluhan mereka."Saya sudah mengunjungi daerah-daerah di Jakarta, seperti Tanjung Priok, Klender, Pasar Minggu, Jagakarsa, Cengkareng dll," tutur Tantowi Yahya ditemui di Hard Rock Cafe, Jakarta Pusat, Rabu (15/06).Ketika ditanya apakah ia lebih dikenal sebagai artis atau politikus? Pria ini menjawab masyarakat tahu bahwa kedatangannya ke daerah adalah untuk kepentingan politik."Mereka tau kok kedatangan saya nggak cuma sebagai artis, tapi sebagai Calon Gubernur. Cuma habis mendengarkan keluhan mereka, kadang disuruh nyanyi disediain organ tunggal. Malah sampe nyanyi-nyanyi," tuturnya.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/sjw)

Rekomendasi
Trending