Tolak Miss World, FPI Bakar Poster Hary Tanoesoedibjo
Diperbarui: Diterbitkan:
Ilustrasi FPI
Kapanlagi.com - Menentang penyelenggaraan ajang Miss world 2013, ratusan orang yang tergabung dalam ormas Front Pembela Islam pun melampiaskan dengan merobek dan membakar poster bergambar orang nomor satu MNC, Hary Tanoesoedibjo (HT).
Sebagaimana diketahui, HT merupakan pemilik stasiun televisi swasta yang akan menyiarkan langsung pemilihan ajang ratu kecantikan sejagat itu. Tak ayal, unjuk rasa tersebut membuat arus lalu lintas menuju kantor MNC menjadi lumpuh total.
FPI tetap melakukan aksi penolakan Miss World 2013.
Tantangan agar Hary Tanoe berani muncul di hadapan mereka pun terdengar dengan lantang. "Hary Tanoe keluar!" teriak mereka kompak.
Bahkan seorang orator menganggap ajang itu bertentangan dengan UUD 45 dan Pancasila. "Pagelaran Miss World bertentangan dengan Pancasila dan UUD 1945," teriaknya di lokasi unjuk rasa, Selasa (3/9).
Tak hanya FPI, beberapa organisasi islam seperti Gerakan Reformasi Islam (Garis), Laskar Pembela Islam (LPI) serta Front Pembela Islam (FPI) ikut ambil bagian dalam unjukrasa ini. Mereka berjalan menuntut perang terhadap melawan penyelengaraan Miss World di Indonesia.
Â
#Simak Berita FPI Berikut:
FPI Ancam Lempari Hotel Peserta Miss World Dengan Kotoran
Rhoma Irama: Wanita Tidak Harus Dieksploitasi Secara Aurat
Giliran Hizbut Tahrir Tolak Miss World 2013
Polda Siap Amankan Aktivitas Bali, Termasuk Miss World 2013
Larangan MUI Soal Miss World Untuk Kepentingan Jangka Panjang
Â
#Baca Juga Berita Menarik Lainnya:
Cakra Khan Ingin Pacari Wanita Bule Berkerudung
Suami Venna Melinda Siapkan Saksi Ahli
Jupe Rahasiakan Tanggal dan Dua Negara Digelarnya Pernikahan
Raisa Miliki Tubuh Proporsional Tanpa Diet
Adi Bing Slamet Jadi Saksi Penistaan Agama Eyang Subur  Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/aha/sjw)
ahmat effendi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
