Ussy Sulistiawaty Bersyukur Punya Suami Siaga

Penulis: Girindra Permana Cahya

Diterbitkan:

Ussy Sulistiawaty Bersyukur Punya Suami Siaga Ussy - Andhika Pratama © KapanLagi.com/Bayu Herdianto

Kapanlagi.com - Ussy Sulistiawaty baru saja melahirkan anak ke-empatnya, Sheva Elmira Lorrenia pada Minggu (5/3). Dokter mengatakan bahwa Ussy masih harus istirahat cukup lama usai menjalani proses caesar dalam persalinan. Ia merasa beruntung memiliki suami Andhika Pratama yang selalu siaga untuk keluarga. Ia rela untuk memberikan susu pada anaknya saat Ussy harus menjalani masa recovery.


"Dia mah bapak siaga. Karena aku masih sakit-sakit juga. Kalau mau kasih asi nanti kamu ambilin, kasih aku, taruh lagi. Kalau normal mah bisa empat jam langsung berdiri," tutur Ussy  di RSPI, Senin (6/3).


Andhika yang juga ada saat wawancara ini berlangsung mengatakan bahwa ia sekarang mempunyai jadwal yang cukup teratur. Di sela-sela rutinitasnya tersebut ia langsung menyempatkan diri untuk bersama sang istri dan anak-anaknya.


Andhika Pratama saat gendong anak ke-empatnya © KapanLagi.com/Bayu HerdiantoAndhika Pratama saat gendong anak ke-empatnya © KapanLagi.com/Bayu Herdianto

"Sekarang jadwal syuting mulai teratur. Beberapa kerjaan saya nggak ambil. Weekend nggak ambil nggak mau kehilangan momen-momen sama keluarga. Bulan Ramadhan udah saya plot dari sekarang," kata Andhika.


Selama 2 minggu Ussy kiranya harus beristirahat. Namun ia mencoba untuk berjalan sehari usai proses persalinan. Ussy punya semangat yang kuat untuk cepat pulih.


"Recovery 2 minggu. Aku tadi pagi (Senin) maksain jalan, kalau nggak kapan? Kemarin masih tepar banget," ujar Ussy.


Dokter menyarankan agar Ussy keluar rumah sakit pada Rabu (8/3). Soal doa, ia berharap agar anak ke-empatnya ini bisa sehat terus dan kompak dengan kakak-kakaknya. "Semoga ini anak ke-empat kita sehat terus, bisa sama kayak kakak-kakaknya kompak baik," pungkasnya.


(Ashanty berseteru dengan mantan karyawannya, dirinya bahkan sampai dilaporkan ke pihak berwajib.)

(kpl/pur/otx)

Reporter:

Mathias Purwanto

Rekomendasi
Trending