Vonny Cornelia Blusukan Bogor Mencari Jajanan

Kapanlagi.com - Jalan-jalan di Kota Bogor dianggap kurang afdol jika pulang tidak membawa asinan. Untuk urusan mencari jajanan di Bogor, artis Vonny Cornelia termasuk jagonya. Dia paham betul seluk beluk panganan enak di Kota Hujan itu. Maklum lajang kelahiran Bogor, 14 Agustus 1979 itu memang doyan jajanan Bogor. Salah satu makanan favorit Vonny adalah soto kuning.

Di antara semrawutnya angkutan kota di Bogor, Vonny menunjukkan warung soto kuning pilihannya di Jalan Surya Kencana, Bogor. Bahan campuran soto berupa daging atau paru. "Di sini ada yang digoreng sama yang direbus," kata Vonny sambil memilih paru sapi rebus. Setelah diracik, Vonny menyantap soto bersama nasi yang dibungkus daun pisang. Vonny lahap menyantap soto berwarna kuning yang aromanya sungguh mengundang perut keroncongan.

Vonny meneruskan hunting jajanan dengan mencari asinan Gedung Dalam. "Biasanya saya beli asinan di sini," kata Vonny. Ada tiga jenis asinan yang dijual di Bogor, yaitu asinan buah, asinan sayur, dan asinan campuran. Rasa asinan semakin sedap dengan taburan kacang goreng yang berkulit ari dan kuah berwarna merah terang.

Tempat terakhir yang ditunjuk Vonny adalah butik tas. Ada tips khusus dari wanita berambut panjang itu dalam mencari tas. "Saya biasanya melihat jahitan, rapi atau nggak. Saya juga melihat bahan, kuat atau nggak?" kata Vonny yang mengaku tidak peduli soal harga. Setelah memilih berbagai tas yang ada di butik, ia memutuskan membeli tas jinjing warna coklat. "Karena capai, sekarang saya mau minum cincau, yuk," kata Vonny.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(stv/dar)

Rekomendasi
Trending