'MASTER JOE LIMBAD IN ACTION', Tantangan Unik di Jalanan
Kapanlagi.com - Tayangan berbau magic masih diminati oleh masyarakat pada umumnya. Dan tentu saja, kiprah para pesulap juga tidak hanya berhenti di situ-situ saja. Seperti yang bakal jadi program andalan RCTI berikutnya. Setelah Joe Sandy dan Limbad sukses meraih gelar Master dalam ajang THE MASTER tahun lalu, kini kedua Master tersebut akan bersaing kembali untuk membuktikan kehebatan masing–masing di dalam program MASTER JOE LIMBAD IN ACTION. MASTER JOE LIMBAD IN ACTION merupakan program yang berkonsep magic on the street. Program ini menghadirkan dua master magic terkemuka, yakni Master Joe Sandy yang terkenal dengan Master of Number dan Master Limbad yang terkenal dengan the Master of Fakir. Gelar tersebut bukanlah gelar yang dengan mudah mereka dapatkan, untuk mendapatkan gelar ini keduanya harus melewati berbagai tantangan dan rintangan yang sulit. Kehebatan keduanya sudah tidak diragukan lagi di dunia magic, dan kolaborasi aksi mereka tentunya akan menghadirkan sebuah tayangan yang unik dan dahsyat di mata pemirsa. Tayangan ini akan menggabungkan perpaduan antara kekuatan pikiran dengan kekuatan fakir yang dimiliki oleh masing–masing magician. Dengan memadukan keunikan masing-masing, kedua magician akan melakukan perjalanan dengan mendatangi beberapa kota di Indonesia. Magician akan menggunakan dua kendaraan yang berbeda dalam menempuh perjalanannya, Joe akan mengendarai mobil sedangkan Limbad akan mengendarai motor besarnya. Di setiap lokasi yang sudah menjadi tujuan perjalanan, Joe Sandy akan menunjukkan kemampuannya dalam memecahkan berbagai persoalan, memprediksi apa yang dipikirkan masyarakat setempat dan mengungkap mitos dengan logika. Sedangkan Limbad, akan menunjukkan kekuatan yang melebihi kekuatan seorang manusia pada umumnya. "Program ini akan menyuguhkan sesuatu yang unik, yaitu memadukan antara kekuatan fakir yang dimiliki oleh Limbad dengan kekuatan pikiran yang saya miliki. Di dalam program ini saya juga sudah mengemas permainan magic yang unik dan baru sehingga penonton di rumah akan terhibur melihatnya," ungkap Joe, Master of Number, lewat pernyataan pers yang diterima KapanLagi.com. Semenarik apakah program ini? Bagi para penggemar magic Indonesia, jangan lewatkan kisah perjalanan mereka selama satu jam yang akan ditayangkan mulai tanggal 18 Maret 2010, setiap Hari Kamis, pada pukul 22.00 WIB, hanya di RCTI.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/prl/boo)
Yunita Rachmawati
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
