Keizo, Tahun Ini Merayakan Natal Tanpa Orangtua
Copyright : Dok.Pribadi
Kapanlagi.com - Momen Natal menjadi hari spesial bagi pedangdut Keizo untuk kumpul bersama keluarga. Akan tetapi untuk tahun ini, ia tidak bisa merasakan hal tersebut. Pasalnya, kedua orangtuanya berhalangan hadir.
“Saya kan perantauan, jadi biasanya Papa dan Mama datang ke Jakarta untuk merayakan Natal bersama, tapi tahun ini tidak bisa ke sini karena mereka ada acara di luar kota,” kata Keizo saat dihubungi, Selasa (25/12/2018).
Meski tanpa kehadiran orangtuanya, pelantun lagu Anak Siapa ini tetap menjalankan Natal dengan suka cita. “Kalau dibilang sepi nggak juga ya, karena banyak teman, sahabat. Hanya saja berbeda saja, biasanya kan kumpul bersama orangtua,” kata Keizo.
Advertisement
Keizo lebih lanjut mengatakan, setiap Natal ia sengaja mengosongkan jadwal dari kesibukannya sebagai penyanyi. Ia menggunakan momen tersebut untuk beribadah dan kumpul bersama keluarga, serta sahabat-sahabatnya.
“Hari Natal, aku ingin manfaatkan momen hari besar ini untuk kumpul bersama teman-teman dan keluarga, apalagi sama keluarga karena jarang banget kumpul bareng keluarga. Jadi aku sengaja tanggal 24 dan 25 tidak ambil kerjaan,” ucapnya.
Bagaimana nih momen natalmu tahun ini? Selamat natal buat yang merayakan. Semoga damai natal selalu bersama kita.
Sudah Baca Ini?
Meski Lagi Dekat Dengan Seseorang, Erie Suzan Ogah Pasang Target Nikah
Nggak Ada Kebiasaan Khusus, Erie Suzan Lewati Momen Natal Bersama Ibunda
New Kendedes - Nonik Sanjaya Hidup dari Meniup Bambu
Banjir Pujian, Lebby Wilayati Keponakan Dewi Perssik Rilis Single Debut
Pendapat Erie Suzan Terkait Dangdut yang Dinilai Norak
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/dan/mag/mis)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
