Penuh Filosofi, Hrithik Roshan Liburan Seru Bareng Buah Hati

Penuh Filosofi, Hrithik Roshan Liburan Seru Bareng Buah Hati Hrithik Roshan @AFP

Kapanlagi.com - Tanggal 21 Juni yang lalu seluruh dunia merayakan Hari Ayah Internasional. Sebelumnya, pada Minggu (20/6) aktor tampan Hrithik RoshanĀ mengunggah foto kebersamaannya bersama dengan buah hatinya.


Kebersamaan tersebut ia unggah dalam akun Twitter pribadinya. Foto tersebut ia unggah bersamaan dengan kicauan yang penuh dengan makna filosofis. Pada foto yang pertama tampak putranya yang bernama HridaanĀ sedang menulis namanya di atas pasir.

ā€œSatu-satunya cara agar kamu hidup selamanya adalah dengan menuliskan namamu di hati orang lain.ā€ž
Hrithik Roshan


Hrithik RoshanĀ sepertinya tak sependapat dengan tindakan sang anak,ia pun berkicau penuh makna. Menurut aktor BANG BANGĀ tersebut, ia punya tips bagaimana bisa dikenang oleh orang lain tak seperti menulis di atas pasir yang akan cepat hilang.


Ini dia keseruan Hrithik Roshan saat liburan bersama buah hatinya @twitter.com/iHrithikIni dia keseruan Hrithik Roshan saat liburan bersama buah hatinya @twitter.com/iHrithik

"Itu tak akan bertahan lama anakku, satu-satunya cara agar kamu hidup selamanya adalah dengan menuliskan namamu di hati orang lain #hanyacintayangbertahan," tulisnya.


Sementara dalam foto yang kedua, Hrithik RoshanĀ sedang menghabiskan waktunya bersama dengan kedua buah hatinya liburan bersama. Sayangnya, HrithikĀ bersama HridaanĀ dan HrehaanĀ berada pada tempat dimulainya wahana flying foxĀ sementara kamera di ujung satunya, sehingga wajah mereka tak terlihat.


"Bisakah kamu melihat kami? Ini adalah hari yang tepat buat ayah dan putranya untuk menaklukkan ketakutan dan bersenang-senang! #SelamatHariAyah," tulisnya lagi.


Hrithik RoshanĀ sendiri kini tengah disibukkan dengan syuting film terbarunya yang berjudul MOHENJO DARO. Film ini disutradarai oleh Ashutosh Gowariker. Anyway, kita tunggu saja kabar kebersamaan lain HrithikĀ dan putranya.


(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/dye)

Rekomendasi
Trending