Lihat Tato Yayan Ruhian, Five Vi Gagal Fokus
Diperbarui: Diterbitkan:
Five Vi - Yayan Ruhian © KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Five Vi mendapat kesempatan menyaksikan YAKUZA APOCALYPSE yang dibintangi Yayan Ruhian secara perdana. Usai menonton film besutan sutradara fenomenal Takasi Miike tersebut, artis cantik ini sukses dibuat ngilu dan beberapa kali hampir menutup mata. Ada apakah gerangan?
"Aku tidak suka adegan sadisme tapi untungnya di film ini gak dilihatkan secara frontal. Filmnya unik, ada monster yang aneh. Ini emang khas Jepang yang unik dan aneh," komentar Five Vi saat ditemui di Cinemaxx Plaza Semanggi, Jakarta Selatan, Senin malam (29/6).
Lebih lanjut, aktris yang sempat membintangi film horor seksi ini pun memuji akting Yayan Ruhian. Selain kagum, Five Vi juga mengaku gagal fokus.
"Akting Kang Yayan keren dengan penampilan cukup banyak. Aku kira dia hanya tampil sedikit. Aku jadi kepikiran tatonya. Tatonya bagus," tambah Five Vi seraya tertawa.
YAKUZA APOCALYPSEÂ sendiri akan beredar secara terbatas di bioskop Indonesia mulai 1 Juli 2015 mendatang. Mengingat konten yang menampilkan banyak adegan kekerasan, lembaga sensor film memberi rating untuk 17 tahun ke atas.
"Film ini lolos sensor untuk penonton usia 17 tahun ke atas. Jadi bisa ditonton di siang hari. Yang jelas bukan tontonan anak-anak," ungkap Anton Pratama selaku pihak distributor Pratama Film.
Simak berita lainnya!
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
(kpl/abs/pit)
Adi Abbas Nugroho
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa
