#DWD: Acara MT Hanya Tontonan, Bukan Tuntunan
Diperbarui: Diterbitkan:
Ario Kiswinar © KapanLagi.com®/Muhammad Akrom Sukarya
Kapanlagi.com - Selain permintaan maaf dan pengakuan sebagai anak, Ario Kiswinar ternyata juga punya harapan lain lain kepada MT. Dalam Deeper With Deddy yang didukung oleh Oppo, pria berkacamata yang kerap kali disapa Kis ini pun mengungkapnya.
Secara terang-terangan, Kis berharap MT bisa melakukan apa yang pernah diajarkannya dulu, kala MT dan Aryani masih bersama. Hal ini terkait dengan nasehat MT yang pernah diberikan pada Kis, yakni tentang kejujuran.
"Jadi sebetulnya yang aku mau, ya come one practice what you preach (lakukan apa yang kamu ajarkan) lah. Jangan bikin anaknya kecewa. Itu nasehat yang, itu masalahnya nasehat yang aku pegang, Mas Deddy. Aku jalanin itu nasehat," kata Kis.
Advertisement
Aryani & Kiswinar Tantang MT: Pa, Jujur Pa...
Lantaran merasa MT tak melakukan apa yang pernah diajarkan, sebagai seorang anak Kis pun kecewa. Bahkan saking kecewanya, Kis juga menganggap acara MT di televisi tentang motivasi tak lebih dari sekedar tontonan belaka, dan bukan sebagai tuntunan.
"Jadi menurut Kiswinar selama ini yang beliau katakan, di TV dan sebagainya itu hanya tontonan?," tanya Deddy.
"Kata-katanya bagus, banyak menginspirasi orang, yang ngikut jutaan. Sebagai tontonan bagus. Sebagai tontonan bagus, itu aja. Dan tidak untuk sebagai tuntunan," jawab Kis.
Kalau KLovers masih ingin mengetahui bagaimana kisah lengkap kehidupan Ario, Aryani, dan MT. Bisa lihat di sini ya! Atau kamu bisa simak langsung video Deeper With Deddy episode 4!
Simak berita yang ini juga ya!
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(kpl/mhr)
Helmi Romadhon
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
