Marshanda Ungkap Alasannya Putus Dari Egi John Foreisythe

Penulis: Girindra Permana Cahya

Diperbarui: Diterbitkan:

Marshanda Ungkap Alasannya Putus Dari Egi John Foreisythe Marshanda © KapanLagi.com®/Bayu Herdianto

Kapanlagi.com -

Hubungan Marshanda dan Egi John Foreisythe dikabarkan telah putus. Ternyata saat dikonfirmasi lewat sambungan telepon pada Kamis pagi (23/6), perempuan yang akrab disapa Caca ini membenarkan kabar tersebut. Ia secara gamblang mengungkapkan alasannya putus.


"Aku sama Egi punya hubungan yang luar biasa. Cuma untuk serius resikonya besar. Kalau diseriusin aku belum siap. Aku merasa baru selesai lepas dari hubungan besar banget, yang berakhir perceraian dan kekecewaan," kata Marshanda.


Saat ditanya kenapa tidak mau mempertahankan kisah cintanya, Marshanda punya alasan tersendiri. Keputusan ini adalah hal yang disepakati mereka dengan terpaksa karena bisa jadi jika hubungan ini dilanjutkan akan membuat mereka semakin sakit hati.


Marshanda katakan ini adalah keputusan yang terpaksa diambil kedua belah pihak © Kapanlagi.com®/Bayu HerdiantoMarshanda katakan ini adalah keputusan yang terpaksa diambil kedua belah pihak © Kapanlagi.com®/Bayu Herdianto

"Aku nggak mau nyakitin Egi, Egi juga nggak mau nyakitin aku, jadi terpaksa kita udahan. Tapi hubungan kita berdua saat ini masih baik banget. Aku masih care sama dia, aku masih sayang sama dia sebagai seorang sahabat."


Marshanda membenarkan jika keduanya diminta pihak keluarga untuk berhati-hati dalam mengambil keputusan untuk menikah. Ia juga merasa bahwa kehadirannya yang sebentar dalam kehidupan Egi membawa dampak cukup baik bagi mantan pacarnya tersebut.


"Iya sih memang. Egi pernah cerita ke aku kalau keluarganya senang banget ngeliat Egi yang sejak sama aku banyak improve dalam hal komunikasi, menjadi seorang laki-laki," pungkasnya.


(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/abs/otx)

Reporter:

Adi Abbas Nugroho

Rekomendasi
Trending