Kondisi Terkini Ibu Annisa Bahar Usai Divonis Hidup Tak Lama Lagi
Ibu Annisa Bahar masih menjalani perawatan intensif © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya
Kapanlagi.com - Di awal bulan Ramadan, pedangdut Annisa Bahar membawa berita duka. Ia mengatakan kondisi kesehatan ibunya, Ratna Ningsih, semakin mengkhawatirkan semenjak menderita stroke satu setengah tahun lalu.
Bahkan dokter yang menangani sudah angkat tangan dan memvonis Ratna hidupnya tak lama lagi. Lantas bagaimanakah kondisi ibu Annisa Bahar saat ini?
"Kondisi mama masih sakit, tapi agak membaik," ujar Annisa Bahar melalui pesan aplikasi Whatsapp, Jumat (31/5).
Advertisement
1. Sudah Membaik
Ia juga mengatakan jika kondisi ibunya sudah tidak lagi mengkhawatirkan. Setelah menjalani perawatan intensif, Annisa Bahar pun lega mengetahui kondisi terkini sang ibu tercinta.
"Tidak terlalu mengkhawatirkan," imbuhnya.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
2. Masih di Rumah Sakit
Di bulan yang suci ini, Annisa Bahar berharap ibunya meraih keajaiban ramadan. "Semoga mamaku baik-baik saja dan mamaku cepat sembuh," harapnya.
Ratna Ningsih, dikatakan Annisa Bahar, masih menjalani rawat jalan sejak tak lagi dirawat di rumah sakit. Kini Ratna berada di salah satu rumah kakaknya.
Yuk Baca Juga:
- 5 Pedangdut ini Gagal Langkahkan Kaki ke Senayan, Intip Yuk!
- Mengaku Telah Bercerai, Annisa Bahar Kini Dekat dengan Pengusaha
- Ibu Divonis Hidup Tak Lama Lagi, Anissa Bahar Menyesal Belum Wujudkan Keinginannya
- Ibundanya Divonis Hidup Tidak Lama Lagi, Annisa Bahar Sedih
- Benarkah Annisa Bahar Ikut 'Nyemplung' ke Dunia Politik?
(Lama tak terdengar kabarnya, komedian senior Diding Boneng dilarikan ke Rumah Sakit.)
(kpl/dan/tmd)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
