8 Fakta Menarik Lee Eunsang Eks X1, Siswa Berprestasi - Pernah Ditentang Jadi Idol
Lee Eunsang © twitter.com/LES_BNM
Kapanlagi.com - Idol jebolan PRODUCE X 101 sekaligus mantan personil X1, Lee Eunsang memulai debut solonya dengan single yang bertajuk Beautiful Scar pada 31 Agustus 2020. BRANDNEW MUSIC selaku agensi yang menaunginya telah mengeluarkan schedule dan tanggal rilis single album idol kelahiran tahun 2002 tersebut. Mulai dari konsep foto, track list, MV Teaser, hingga perilisan resmi MV dan albumnya.
Sebelum pengumuman debut solonya, Eunsang diketahui aktif dalam membuat vlog serta berbagai cover di channel YouTube sang agensi. Ia juga beberapa kali melakukan fanmeeting secara online dengan para penggemar. Lee Eunsang yang dikenal sebagai sosok lembut, ramah, dan sopan ini ternyata sudah memiliki banyak penggemar jauh sebelum kemunculannya di layar kaca. Visualnya yang tampan ditambah kepribadiannya yang soft, memang membuat siapa saja tidak bisa menolak pesonanya.Â
Berikut potret tampan dan fakta menarik Lee Eunsang yang harus kamu ketahui!
Advertisement
Â
1. Pernah Tinggal di Tiga Kota Ini
Terlahir di Pulau Jeju yang terkenal akan keindahannya, Eunsang ternyata hanya tinggal di sana sampai umur dua tahun saja. Ia pindah dan menghabiskan masa kecilnya di Busan hingga menginjak bangku SMA. Saat lolos menjadi trainee di BRANDNEW MUSIC, Eunsang meninggalkan Busan dan pergi ke Seoul untuk mengejar cita-citanya.
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
2. Pernah Ditentang Untuk Jadi Idol
Saat kecil Eunsang tidak berniat menjadi idol, ia lebih memilih dokter sebagai cita-citanya di masa depan. Entah bagaimana pikirannya pun berubah, lelaki yang punya golongan darah A ini pun mempunyai mimpi sebagai idol. Namun orangtuanya tidak serta-merta mendukung impian barunya itu, karena mereka merasa persiapan untuk menjadi idol pasti menyulitkan.
Tetapi Eunsang tidak putus asa, ia menabung setiap hari dengan menyisihkan uang jajannya untuk mendaftar di akademi musik, ia juga mulai belajar otodidak dalam menari. Melihat usahanya yang sangat gigih, orangtuanya pun mengizinkan Eunsang untuk menjadi idol.
3. Pernah Melakukan Diet Ekstrem
Saat masih kecil pasti kita cenderung tidak memikirkan berat badan dan bentuk tubuh, sama seperti Lee Eunsang, ia punya tubuh yang gemuk saat duduk di bangku SD. Menyadari idol yang punya standar tubuh ideal, Eunsang pun melakukan diet di umurnya yang masih sangat muda.
Ia bahkan melakukan 'One Meal A Day' atau makan sehari sekali yang terbilang cukup ekstrem. Berkat usahanya tersebut ia berhasil menurunkan berat badannya sebanyak 10 kg.
Â
4. Sudah Populer Sejak Dulu
Kepribadiannya yang ramah dan sopan membuat banyak orang menyukainya. Ditambah parasnya yang tampan dan senyumannya yang manis, Eunsang sangat populer di sekolah bahkan jauh sebelum kemunculannya di ajang survival PRODUCE X 101.
Lelaki yang merupakan ketua klub dance saat SMP ini juga punya klub penggemar sejak dulu. Ketika ia melakukan pertunjukan dance di sekolahnya, ramai adik kelas yang berkumpul untuk menonton dan menyorakinya.
5. Tetap Rajin Sekolah dan Merupakan Siswa Berprestasi
Meskipun sudah menjadi idol dan mempunyai jadwal latihan yang padat, Eunsang tetap rajin pergi ke sekolah. Jika ia tidak masuk karena jadwal yang bentrok, ia akan meminjam buku catatan temannya agar tidak ketinggalan pelajaran. Bukan hanya itu, Eunsang juga merupakan siswa berprestasi yang unggul dalam pelajaran Matematika dan Bahasa Inggris loh!
6. Menjadi Model Utama di MV 'February 29th'
Pada tanggal 28 Februari 2020, As One yang juga merupakan soloist asal BRANDNEW MUSIC merilis single baru bertajuk February 29th. Eunsang pun didapuk menjadi model dalam MV tersebut. Bercerita tentang seorang remaja yang punya kisah cinta bertepuk sebelah tangan, akting Lee Eunsang sangat menghayati dengan senyumannya yang manis.
Â
7. Nyanyikan Lagu Baekhyun di Studio M Stage
Lama tidak tampil di atas panggung setelah bubarnya X1, Eunsang akhirnya mempunyai kesempatan untuk muncul dalam Studio M Special Stage. Ia membawakan lagu Baekhyun yang berjudul Take You Home. Penampilannya tersebut membuatnya kembali rindu untuk segera kembali ke atas panggung.
Â
8. Rilis Photobook Pertama
Pada 27 Mei lalu Eunsang mengejutkan para penggemarnya dengan merilis photobook eksklusif yang bertajuk As Promised yang memiliki arti 'Seperti yang dijanjikan'. Photobook pertamanya ini dipersiapkan secara matang untuk menepati janji kepada para penggemarnya. Photobook ini juga menunjukan berbagai sisi pesona Lee Eunsang yang belum pernah diperlihatkan sebelumnya.
Itu dia 7 Fakta dan Potret Lee Eunsang yang memulai debutnya menjadi soloist. Semoga kembalinya Eunsang ke atas panggung dapat mengobati rindu para penggemarnya ya!
Penulis: Fitri Mardiana
sudah baca yang ini belum?
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
