Mengusung genre komedi romantis, One More Happy Ending dibintangi oleh Jang Nara, Jung Kyung Ho, Yoo In Na, hingga Seo In Young. Di antara semua pemain, ternyata sosok Jang Nara sukses mencuri perhatian.
Tampil dengan gaya klasik vintage, aktris berusia 34 tahun tersebut mengenakan atasan putih transparan, serta rok hitam. Makin sempurna cantiknya, kepangan rambut Jang Nara membuatnya seperti boneka hidup.
Menebar senyum cantik, siapa yang menduga kalau bintang pelantun Sweat Dreams itu mendekati usia 35 tahun? Julukan wajah baby face memang sangat cocok diberikan pada Jang Nara.
Melihat hal tersebut, wajah cantik Jang Nara yang awet muda dan seperti tak pernah menua ini tentunya jadi sasaran rasa jealous sebagai kaum hawa nih. Nah, apakah kalian salah satunya?
Di sisi lain, One More Happy Ending merupakan proyek comeback Jang Nara usai serial Remember You bareng Seo In Guk dan Park Bo Gum 2015 lalu. Baru tayang episode satu, apakah judul satu ini bakal masuk daftar favorit selanjutnya?
(kpo/kkd)