Profil dan Fakta Menarik Member CRAVITY, Boy Grup Baru Starship Entertaiment
CRAVITY (credit: twitter.com/CRAVITYstarship)
Kapanlagi.com - CRAVITY yang merupakan grup Idol baru yang debut pada tanggal 14 April 2020. Mereka merupakan boygrup yang di asuh langsung oleh Starship Entertaiment. Berjumlah 9 orang, ternyata beberapa member Starship sudah tidak asing lagi bagi para pecinta Kpop. Beberapa dari mereka merupakan peserta dari ajang pencarian bakat PRODUCE X 101Â dan juga pernah debut menjadi member X1.
CRAVITY debut dengan membawakan single yang berjudul Break All The Rules dan mengeluarkan musik videonya pada tanggal yang sama saat debut. Musik video tersebut sudah ditonton sebanyak 4.5 juta di YouTube hanya dalam waktu dua hari saja. Penasaran siapa saja yang menjadi member dari CRAVITY?
Yuk langsung aja di lihat profil member CRAVITY, siapa tahu bisa menjadi bias baru untuk kalian.
Advertisement
1. Serim
Profil member CRAVITY yang pertama datang dari Serim. Memiliki nama asli Park Se Rim yang lahir tanggal 03 Maret 1999 di Yongin, Gyeonggi-do, Korea Selatan ini merupakan leader, lead rapper, lead penari serta visual di Cravity. Memiliki wajah yang manis menjadikan Serim dipilih sebagai visual dari grup CRAVITY.
Serim juga merupakan mantan trainee dari YG Entertaiment, ia pernah memenangkan audisi YG Entertaiment dan menjadi trainee pada tahun 2017. Serim mengawali karirnya sebagai model sebelum akhirnya ia fokus ke dunia idol dan menjadi penari yang hebat.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
2. Allen
Profil member CRAVITY selanjutnya yaitu Allen. Memiliki nama asli Allen Ma yang lahir pada tanggal 26 April 1999 di Taiwan ini pernah sempat tinggal di Los Angeles, California, Amerika Serikat. Allen merupakan Rapper Utama dan Penari Utama di CRAVITY.
Ternyata Allen merupakan mantan trainee JYP Entertaiment yang bergabung pada tahun 2016 dan pergi meninggalkan JYP Entertaiment pada tahun 2018. Allen sebelumnya pernah tampil pada STRAY KIDS SURVIVAL SHOW sebelum akhirnya ia tereleminasi. Allen juga pandai dalam membuat koreografi, membuat lagu dan seni bela diri.
Ia dekat dengan Bang Chan dari Stray Kids dan Chaeyeon IZONE. Karena memiliki darah Taiwan, dan pernah tinggal di Amerika membuat Allen pandai dalam berbahasa Mandarin, Inggris dan juga Korea.
3. Jungmo
Lalu selanjutnya ada Jungmo, yang merupakan pemimpin vokal dan visual di CRAVITY. Jungmo yang lahir pada tanggal 05 Februari tahun 2000 di Seocho-gu, Seoul, Korea Selatan ini memiliki nama asli Koo Jung Mo.
Jungmo pandai dalam bermain gitar dan merupakan gitaris band Seirentle di Sangmoon High School Band. Jungmo juga pandai dalam berbahasa inggris dan bermain gitar. Jungmo merupakan salah satu kontestan di acara PRODUCE X 101 pada peringkat ke 12.
4. Woobin
Profil member CRAVITY selanjutnya yaitu Woobin. Memiliki nama asli Seo Woo Bin yang lahir pada tanggal 16 Oktober tahun 2000 di Gwangju, Korea Selatan. Ia merupakan vokalis utama yang bertanggung jawab terhadap nada tinggi di CRAVITY dan merupakan trainee di starship selama 3 tahun, tepatnya pada tahun 2017 sebelum akhirnya debut bersama CRAVITY.
Woobin dapat bermain gitar dan pandai dalam bermain beatboxing. Walaupun memiliki wajah yang berkarisma, ternyata Woobin suka memasak loh, dan ia pandai dalam membuat pasta.
5. Wonjin
Wonjin yang merupakan vokalis utama dan penari utama di CRAVITY ini memiliki nama asli Ham Won Jin. Ia lahir pada tanggal 22 Maret tahun 2001 di Eunpyeong, Seoul, Korea Selatan. Wonjin merupakan kontestan di acara PRODUCE X 101 pada peringkat ke 16.
Ternyata Wonjin sudah debut sebagai selebriti Korea sejak umurnya 9 tahun loh KLovers. Ia membintangi beberapa film layar lebar dan drama seperti DONG YI (2010), NO LIMITS (2009), THE THIRD HOSPITAL (2012), THE SOUND OF A FLOWER (2015) dan masih banyak lagi. Wonjin merupakan mantan trainee di Big Hit Entertaiment sebelum akhirnya ia memutuskan untuk berpindah ke Starship Entertaiment.
6. Minhee
Profil member CRAVITY selanjutnya yaitu Minhee. Memiliki nama asli Kang Min Hee yang lahir pada tanggal 17 September tahun 2002 di Suncheon-si, Jeolla Selatan, Korea Selatan. Ia merupakan vokalis, rapper serta visual di CRAVITY dan merupakan kontestan di PRODUCE X 101Â pada peringkat ke 10 serta menjadi mantan member X1.
Minhee pernah menjadi model klip milik Ailee, ia juga merupakan anggota baseball selama 5 tahun di The Elementary School sebagai pitcher dan infielder. Minhee merupakan murid yang pintar, karena ia menempati posisi 5 besar di sekolahnya secara akademik. Dan Minhee merupakan trainee di Starship sejak tahun 2017.
7. Hyeongjun
Memiliki nama asli Song Hyeong Jun yang lahir pada tanggal 30 November 2002 di Gyeongnam, Tongyeong, Korea Selatan. Hyeongjun merupakan penari utama, vokalis dan rapper di CRAVITY dan merupakan kontestan di PRODUCE X 101Â pada peringkat ke 4. Hyeongjun juga merupakan mantan mamber dari X1 sama seperti Minhee.
Ia merupakan ketua klub kaligrafi di sekolah menengah dan merupakan penari cadangan Jeong Sewoon pada acara Fan Sign Jeong Sewoon.
8. Taeyoung
Profil member CRAVITY selanjutnya yaitu Taeyoung. Memiliki nama asli Kim Tae Young yang lahir pada tanggal 27 Januari 2003 di Yeonsu-gu, Incheon, Korea Selatan. Ia merupakan Penari utama dan vokalis di CRAVITY. Ia juga merupakan mantan trainee di SM Entertaiment.
Taeyoung pandai dalam berolah raga dan memiliki sifat yang lucu. Di CRAVITY Taeyoung bertugas untuk selalu tersenyum.
9. Seongmin
Dan profil member CRAVITY yang terakhir yaitu Seongmin. Ia lahir pada tanggal 1 Agustus 2003 di Songpa-gu, Seoul, Korea Selatan. Seongmin memiliki nama asli Ahn Seong Min dan merupakan seorang vokalis serta maknae di CRAVITY.
Seongmin di kenal dengan tangan emas, karena ia dapat menulis dan membuat kaligrafi Korea dengan sangat baik. Seongmin juga merupakan anggota termuda di CRAVITY dan ia bertanggung jawab atas kebersihan serta kemurnian dalam CRAVITY.
Itulah ke 9 profil member CRAVITY yang harus kalian ketahui. Memiliki kerja keras serta talenta, membuat mereka pada akhirnya dapat debut sebagai grup band CRAVITY.
Yuk, simak juga
- 10 K-Pop Idol Ini Punya Alergi Parah dan Tak Biasa yang Mungkin Kamu Belum Tahu: Ada Taeyeon Girls Generation Sampai Hwang Minhyun!
- Sisi Imut Ahn Bo Hyun Si Pemeran Antagonis di 'ITAEWON CLASS', Digodain Cewek Telinganya Langsung Merah!
- V BTS Lagi-Lagu Jadi Trending, Kali Ini Gara-Gara Foto Selfie Kocak Sedang Ganti Gaya Rambut!
- BTS Bikin Penjual Bunga Ini Auto Viral, Diam-Diam Ternyata Seorang Model Profesional dan Mantan Trainee Idol
- 8 K-Pop Idol Ganteng Ini Dipilih K-Netizen Untuk Dijadikan Menantu Ibu Mereka: Ada Baekhyun EXO, Jimin BTS, Sampai Rowoon SF9!
Berita Foto
(kpl/dhm/gen)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
