Park Hae Jin Bahas Soal Cara Pacaran, Bikin Fans Makin Baper
Park Hae Jin ©Starcast
Kapanlagi.com - Melihat berbagai karakter yang diperankan Park Hae Jin, fans memang hampir tak bisa menebak bagaimana kepribadian asli sang aktor. Namun dalam wawancara terbarunya, bintang MAN TO MAN itu mengungkap dari kepribadian asli, cara pacaran, sampai target menikah.
Menurut pengakuannya, aktor 34 tahun itu merasa lebih mirip dengan ahjumma (wanita paruh baya) karena hobi mengomel. Salah satu korban omelannya adalah sang kakak.
"Kepribadianku seperti ahjumma. Aku sering ngomel, terutama ke kakak perempuanku. Katanya dia selalu menuruti apa yang kubilang tapi aku tak pernah puas," ungkap Park Hae Jin seperti yang dilansir Soompi.
Advertisement
Park Hae Jin bocorkan cara PDKT yang menurutnya tak pernah gagal. åŸoompi.comPark Hae Jin juga menceritakan kalau setiap ia mendekati cewek nggak pernah ditolak, "100% (diterima). Karena aku bukan tipe yang langsung mengajak seseorang kencan, aku mendekatinya sampai semua berjalan lancar. Kesuksesanku 100% karena aku cukup gigih."
Park Hae Jin juga mengaku memiliki kepribadian tsundere, dingin di luar tapi sebenarnya begitu perhatian. Saat diminta memberi nilai dirinya sebagai seorang pacar, ternyata sampai 80%. Wah fans semakin jatuh hati saja pada sang aktot nih.
Di sisi lain, Park Hae Jin mengaku ingin menikah sebelum usianya 40 tahun tapi tak langsung mau punya anak. Alasannya sih karena keponakannya. "Tapi Aku tak mau langsung punya anak. Saat ini aku tinggal bersama keluarga kakakku jadi aku sering menjaga keponakan saat punya waktu luang. Membesarkan anak sangat berat. Benar-benar gila saat mereka berlarian di rumah," jelasnya sambil tertawa.
#Jangan Lewatkan
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(soo/jje)
Ayu Srikhandi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
