'SPIDERMAN 2' Meraup Pendapatan US$180,1 juta

Kapanlagi.com - Seperti banyak ramalan, SPIDERMAN 2 yang dimajukan pemutarannya 30 Juni lalu, langsung menduduki posisi teratas film terlaris di Amerika dengan meraup pendapatan US$180,1 juta.

Dua tahun lalu, SPIDERMAN mengumpulkan US$144.2 juta, meskipun perbandingan produksi tahun 2002 ini sangatlah sulit, karena dibuka pada hari jumat sebelum masa liburan diawal bulan Mei, sementara sekuelnya diluncurkan hari Rabu yang jatuh sebelum libur nasional 4 Juli.

Kembali ke tahun sebelumnya, THE MATRIX Reloaded juga membuat box office dengan meraup US$146.9 juta dalam 6 hari pertamanya.

Pada putaran tiga hari minggu pertama, Jumat sampai Minggu, SPIDERMAN 2 memperoleh US$88.3 juta. Jika dibandingkan SPIDERMAN memecahkan rekor dengan mencapai masukan US$114.8 juta pada tiga hari dalam minggu pertama. Untuk film yang baru diluncurkan, diestimasikan pemasukan akan mencapai US$115.8 juta dalam empat hari.

Sekuel yang mempertemukan kembali Tobey Maguire dan Kirsten Dunst dan disutradarai oleh Sam Raimi ini, dirilis oleh Columbia Picture, salah satu Sony Corp. dengan bekerja sama dengan perusahaan Marvel Enterprise Inc., yang memegang hak cipta SPIDERMAN dan tokoh-tokoh heroik lainnya.

FAHRENHEIT 9/11 yang merupakan juara minggu lalu, saat ini berada diposisi kedua dimana dalam waktu empat hari telah meraup US$21 juta dengan keseluruhan pendapatan mencapai US$60.1 juta.

(kaf/dar)

Rekomendasi
Trending