Christian Bale Tampil Jadul
dok. E! Online
Kapanlagi.com - Christian Bale tak lagi tampil parlente seperti perannya sebagai Bruce Wayne dalam trilogi Batman. Ia tertangkap kamera tampil jadul dengan rambut klimis dan agak botak dalam film terbaru garapan sutradara kelas Oscar, David O Russell.
Gambar tersebut tersebar setelah sebelumnya para pemain lain dalam film tersebut (Jennifer Lawrence, Bradley Cooper dan Amy Adams) juga tersebar beberapa waktu lalu. Dalam gambar terbaru di atas, Bale terlihat sedang syuting bersama Amy Adams.
Lihat perbedaan penampilan Bale dalam kedua film terakhirnya
Tak seperti setelan necis yang dipakainya sebagai sosok Bruce Wayne, Bale terlihat mengenakan paduan blazer hijau tua ala 70-an dan celana panjang warna khaki trousers serta dipadu kemeja putih dan dasi garis-garis. Namun yang paling kentara terlihat perbedaannya adalah rambutnya yang disisir samping.
Dalam film tersebut, Christian Bale memerankan sosok Melvin Weinberg, yang menjadi pusat operasi FBI, Abscam di tahun 1970. Ia lah tokoh utama yang berjasa membeberakan kejatahan beberapa anggota kongres Amerika Serikat.
Read also these selected news:
- 30 Bintang Film Yang Berani Pakai Lingerie (Part 2)
- Ari Sihasale Konsisten Angkat Budaya - Pendidikan di Film ke-7
- Syuting 'LEHER ANGSA' di Gunung Rinjani Batal
- Adegan Perkelahian Terbaik Dalam Film Versi MTV
- Adegan Ciuman Terbaik Dalam Film Versi MTV
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(eol/dka)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
