FOTO: Hadiri Pernikahan Teman, Kim Kardashian & Kanye West Cute
Kanye West & Kim Kardashian © AFP
Kapanlagi.com - Selama ini Kim Kardashian dan Kanye West dikenal sebagai salah satu power couple Hollywood. Meski begitu, pasangan yang menikah pada 2014 itu terbilang jarang pamer kehangatan cinta di depan umum, kecuali dari foto-foto yang diunggah Kim di Instagramnya.
Namun pemandangan berbeda sempat tertangkap kamera saat sejoli yang sering disebut Kimye ini menghadiri sebuah pernikahan teman pada Senin (19/6) kemarin di Santa Barbara. Pada kesempatan itu, mereka terlihat cukup cute.
Kim dan Kanye menghadiri acara pernikahan teman mereka © via dialymail.co.ukDi foto yang pertama, Kim dan Kanye memang tampak cukup serius. Tapi kamera paparazzi juga sempat menangkap momen manis saat Kim menoleh ke arah suaminya itu dengan binar di mata dan senyuman kebahagiaan.
Advertisement
Kimye ketahuan saling pandang © dailymail.co.ukDi acara tersebut, Kanye tampil gagah dengan kemeja putih dan jas hitam. Tampil matching dengan sang suami, bintang Keeping Up With The Kardashians itu juga mengenakan dress dengan warna gelap. Kim dan Kanye sendiri sebenarnya tak hanya datang berdua. Mereka juga membawa si kecil North West yang juga mengenakan outfit hitam.
Kimye tampil kompak dengan mengenakan outfit hitam © via dialymail.co.ukDuduk di deretan paling belakang, Kim tampak memangku putrinya yang kini sudah berusia 4 tahun itu. Mood kakak dari Saint West itu nampaknya sedang bagus, karena ia terlihat cukup tenang.
Kim dan Kanye juga membawa North West © via dailymail.co.ukSayangnya, Kim tak mengunggah sama sekali foto-foto di acara tersebut ke akun Instagramnya. Sejak kejadian perampokan di Paris Oktober tahun lalu, Kim memang mengaku akan membatasi aktivitasnya di dunia maya.
Simak berita yang ini juga ya!
FOTO: Ultah ke-4, Yuk Intip Dekorasi Pesta - Kue Tart North West
Foto: Syahrini Ketemu Kim Kardashian, Tinggi Badan Tak Jauh Beda
FOTO: Kim K & Kanye Ajak North West Jalan-Jalan ke Disneyland
Kim K Gunakan Ibu Pengganti Untuk Anak Ke-3, Berapa Biayanya?
North West Ultah ke-4, Ini Ucapan Manis Dari Kim Kardashian
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/mhr)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
