Mia Maestro, Dari 'TWILIGHT' Jadi The Next Elizabeth Taylor

Penulis: Riswinanti Permatasari

Diterbitkan:

Mia Maestro, Dari 'TWILIGHT' Jadi The Next Elizabeth Taylor Mia Meastro @ 1920x1200.net

Kapanlagi.com - Dalam waktu dekat, dunia hiburan bakal kedatangan bintang besar. Dialah Mia Maestro, seniman multi-talenta yang diramalkan akan menjadi pengganti Elizabeth Taylor. Siapa dia?
Wanita kelahiran Buenos Aires, Argentina ini telah berlatih vokal sejak usia dini dan menghabiskan masa kecil dengan belajar repertoar lagu di Berlin. Dengan bakat musik dan vokalnya yang luar biasa, dia pun mulai menciptakan berbagai karya apik yang sarat pujian.
Saat ini, Mia bahkan telah dipercaya untuk menciptakan lagu untuk kampanye salah satu produk kecantikan. Untuk kampanye ini, Mia harus menciptakan musik yang sangat pribadi sekaligus bekerja untuk satu klip yang mencerminkan perasaan saat menggunakan produk tersebut, yaitu rasa percaya diri dan kekuatan.
Dengan demikian, pemeran Carmen dalam TWILIGHT SAGA: BREAKING DAWN - PART 1 ini tak hanya harus menampilkan kemampuan musik, melainkan juga harus mampu menunjukkan kemampuan akting.
Tapi bagi Mia, akting sendiri juga bukan hal yang asing. Selain pernah beraksi di TWILIGHT, dia juga sedang sibuk melakukan pengambilan gambar dalam memerankan Tyler dalam film SOME GIRLS yang diadaptasi dari drama karya Neil LaBute dan disutradarai oleh Jennifer Getzinger.
Hingga saat ini telah banyak kiprah yang dilakukan Mia di dunia akting. Film–filmnya yang berbobot selalu berkolaborasi dengan mega bintang seperti Kurt Russel, Adam Brody, Blake Lively hingga Sharon Stone tak jarang mendapatkan penghargaan dan nominasi di Golden Globe dan Ace Award.
"Saya menyukai karakter yang memiliki unsur misteri di dalamnya dan mencoba untuk tidak terlalu terbuka dan memberikan segalanya. Saya pikir semua wanita memiliki kemampuan memikat, tinggal kita saja yang mengetahui bagaimana memunculkannya di dalam situasi yang tepat," ungkap Mia.
Dalam hal musik, Mia terus mengasah bakatnya dalam menulis lagu. Ia pernah tampil sebagai penyanyi pembuka konser Sinead O’Connor di Los Angeles, New York, Reykjavik dan Buenos Aires. Selain itu dia juga sempat berkolaborasi dengan band Faithless dari Inggris.
Saat ini Mia sedang merampungkan rekaman album solonya yang pertama diproduseri oleh Valgeir Sigurosson. Kekuatan inspirasinya dalam menciptakan album solo ini sangat pribadi dan sarat dengan pengaruh dari suasana hati dan saat-saat penting yang ditemuinya dalam hidup. Terkadang terhubung juga dengan alam dan tempat yang spesifik.
So, siap menyambut kedatangan bintang baru jagad hiburan? Baca selengkapnya di sini.

(Ashanty berseteru dengan mantan karyawannya, dirinya bahkan sampai dilaporkan ke pihak berwajib.)

(prl/ris)

Rekomendasi
Trending