Naomi Campbell Ogah Dilabeli Jahat

Kapanlagi.com - Naomi Campbell tak suka jika dia disebut berkelakukan buruk. Walau kerap kali mendapat predikat buruk. Naomi bersikukuh dirinya orang yang baik dan tak mau orang menyebutnya sebagai si jahat."Aku bukan orang jahat. Saat orang mengatakan hal-hal negatif tentangku, aku mengabaikannya. Biarkan mereka berpikir negatif soal aku - tapi itu jauh dari diriku. Itu menyakitkan, tapi aku tahu ada banyak hal bagus di dunia ini," ungkap supermodal asal Inggris ini."Aku terberkati dengan kegiatan amal dan hal-hal baik, tapi tak seorangpun yang memandang itu. Karena aku tak melemparkan itu ke wajah orang lain. Itulah kenapa mereka fokus pada hal-hal buruk," tambahnya. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(hlsc/erl)

Rekomendasi
Trending