Agnez Mo Diangkat Jadi Duta Bangsa Bela Negara oleh Kementerian Pertahanan Indonesia
Diterbitkan:
Agnez Mo © instagram/agnezmo
Kapanlagi.com - Satu lagi prestasi membanggakan ditorehkan oleh Agnez Mo. Baru-baru ini, musisi internasional ini dinobatkan menjadi Duta Bangsa Bela Negara oleh Kementerian Pertahanan Indonesia.
Tugas tersebut secara resmi diserahkan kepada Agnez sejak 7 September 2021 lalu. Kementerian Pertahanan Indonesia secara simbolis menyerahkan plakat kepada Agnez pada acara Ngopi Daring yang berlangsung di Jakarta.
Agnez pun merasa bangga karena ditunjuk menjadi Duta Bangsa Bela Negara. Ia mengunggah momen menggembirakan tersebut lewat laman Instagram pribadinya baru-baru ini.
Advertisement
"Hari yang indah. Terima kasih atas kehormatan ini. Saya ditunjuk oleh Kementerian Pertahanan RI sebagai Duta Bangsa Bela Negara," tulis Agnez.
1. Duta Bangsa
Agnez pun menyebut bahwa membela negara tidak harus selalu dengan berperang. Kini, ia berjuang membela negara dengan karyanya. Ketika karyanya bisa menembus manca negara, Agnez memiliki kesempatan untuk memperkenalkan Indonesia.
Ia pun selalu berjuang untuk selalu memberi yang terbaik lewat karyanya. Dan untuk meraih prestasi, ia tidak ingin mengomentari orang lain.
"Bagiku, kompetisi adalah bertarung dengan diriku sendiri. Itu lebih penting. Makanya aku nggak pernah komentarin orang lain karena aku tahu setiap orang punya jalannya sendiri," tulis Agnez.
Pemilik tembang Coke Bottle ini pun mengakui bahwa apa yang ia capai sekarang tidak terlepas dari campur tangan Tuhan. Ia bersyukur karena telah terpilih menjadi Duta Bangsa Bela Negara dan akan menjalaninya sesuai dengan perintah Tuhan.
Yang Ini Nggak Kalah Hot !!!
Indra Bekti Isyaratkan Agnez Mo & Adam Rosyadi Akan Menikah?
Agnez Mo dan Anggun C Sasmi, Penyanyi Bersuara Emas yang Sukses Membanggakan Indonesia di Kancah International
Penampakan Masker Mewah Agnez Mo yang Jadi Sorotan, Harganya Setara Gaji UMR
Bocoran Malam Puncak HUT SCTV ke-31, Banyak Kolaborasi Spesial - Agnez Mo Akan Berbagi Kisah Cintanya
Deretan Program 31xtraordinary Tandai Hari Jadi Sctv Ke-31, Games Berhadiah Rp 310 Juta Hingga Panggung Megah Bertabur Bintang
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(Siapa itu Sabrina Alatas, sosok yang sedang trending dan jadi sorotan netizen.)
(kpl/phi)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
