Atta Halilintar dan Gus Miftah Dilaporkan ke Polisi Diduga Cemarkan Nama Baik Dukun
Diperbarui: Diterbitkan:
Atta Halilintar dan Gus Miftah dilaporkan ke Polres Metro Jakarta Selatan. credit: KapanLagi.com/Adi Abbas Nugroho - Instagram/attahalilintar
Kapanlagi.com - Atta Halilintar dilaporkan ke Polres Metro Jakarta Selatan pada Sabtu sore (10/9/2022) oleh seorang bernama Gus Irfan. Menariknya, pria tersebut pernah diundang bersama pengacara Firdaus Oiwobo menjadi salah satu narasumber di Youtube AH Podcast membahas tentang perdukunan.
Suami dari Aurel Hermansyah tersebut dilaporkan setelah menghapus podcast bersama Gus Irfan dan Firdaus. Pernyataan Atta yang menyesal mengundang dianggap kurang patut.
"Kami tidak berkenan atas pernyataan AH yang menyampaikan penyesalan mem-podcast dengan bintang tamu yang tidak bermanfaat. Berarti podcast-an dengan kami tidak bermanfaat, tidak mengedukasi. Berarti kami rendah di mata dia," kata Firdaus selaku kuasa hukum Gus Irfan.
Advertisement
1. Laporkan Gus Miftah
Tidak hanya Atta Halilintar, Gus Irfan juga turut melaporkan Gus Miftah. Penyebabnya karena isi podcast Atta yang mengundang Gus Miftah dianggap tidak berimbang dan mencemarkan nama baik dukun.
"Lalu untuk GM dia telah menghina istri para dukun. GM ini mencela, mem-body shaming terhadap istri dukun. Mengatakan istri dukun ini brongos dan jelek,"Â tambah Firdaus.
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
2. Hina Organisasi Dilindungi Hukum
Gus Irfan berani melapor dugaan pelanggaran UU ITE Pasal 27 Ayat 3 Juncto Pasal 45 karena terbukti adanya fitnah dan penghinaan lewat sosial media. Karena Gus Irfan dan Firdaus Oiwobo bernaung dalam organisasi Tabib Paranormal Hypnoterapi dan Dukun Indonesia (TPHDI) yang dilindungi hukum.
"Landasan laporan ya hukum, karena telah menghina organisasi kami yang telah dilindungi oleh hukum dan diakui negara. Ini sudah ada legalitasnya,"Â tegas Firdaus.
3. Akan Memaafkan Tapi...
Gus Irfan akan memaafkan jika kemudian Atta Halilintar atau Gus Miftah meminta maaf. Meski memaafkan, namun proses hukum tetap berjalan.
"Kalau mau minta, minta maaf saja, secara agama wajib saling memaafkan. Tapi proses hukum tetap berjalan. Ini bukan urusan dukun lagi, tapi sudah dapur orang. Masa istri orang dihina sedemikian rupa sama Gus Miftah sebagai pendakwah. Jangan bawa-bawa dapur orang,"Â tegas Firdaus.
#Jangan Lewatkan
9 Potret Anang Hermansyah dan Raul Lemos Saat Momong Ameena si Cucu Kesayangan, Jadi Kakek Gaul Penuh Sayang
Lirik Lagu ‘Selamat Jalan’ Atta Halilintar & Eno Smaper, Makna Mendalam Mengenang Calon Bayinya Dulu
Aksi Gemas Saat Ameena Elus-Elus Rayyanza Malah Kena Tabok, hingga Potret Keduanya Jadi Milea dan Dilan Versi Cute Ikut Disorot
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Bikin Konten Kocak Saat Makan, Netizen Malah Salfok ke Piring: ART-nya Gemeteran Nggak Ya Pas Nyuci?
Deretan Harga Outfit Baby Ameena Anak Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar, Nggak Kenal Baju Murah Harganya Jutaan - Netizen: Gaji Sebulan Nggak Cukup
(Siapa itu Sabrina Alatas, sosok yang sedang trending dan jadi sorotan netizen.)
(kpl/abs/jje)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
