Charlie Bantah Foto Mesra Bareng Luna Maya

Kapanlagi.com - Beberapa saat yang lalu beredar foto mesra Luna Maya bersama cowok berwajah mirip dengan Charlie ST12. Luna Maya sendiri telah mengklarifikasi bahwa cowok itu bukan Charlie melainkan manajer Bunga Citra Lestari. Kali ini, Charlie yang mengklarifikasi kabar miring tersebut."Itu nggak bener, yang pasti itu bukan saya," kata vokalis ST12 ini dengan tegas saat ditanya perihal hal tersebut di ajang Indonesian Movie Awards 2009 di Tennis Indoor Senayan.Lalu bagaimana reaksi sang istri saat mendengar kabar itu? Charlie mengaku istrinya sudah biasa."Kalau dia sih udah biasa sama hal seperti itu. Tapi dia udah percaya sama suami, dia nggak mungkin macem-macem," pungkas Charlie.    

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/wwn/npy)

Rekomendasi
Trending