Dihargai 5 Juta Per Bulan, Cici Paramida Terhina
Diterbitkan:
Cici Paramida
Kapanlagi.com - Perceraian Cici Paramida dan Ahmad Suhaebi sepertinya tidak akan berjalan mulus. Pria yang kerap dipanggil Ebi ini menolak tuntutan Cici untuk membayar uang sebesar 5 miliar. Ebi, lewat pengacaranya hanya menawarkan 5 juta per bulan, tentu saja hal ini dianggap sebagai penghinaan oleh pihak Cici.Cici, yang tidak hadir dalam persidangan ini diwakili pengacaranya, Riri Purbasari. Menurut pengacara ini penolakan Ebi menyinggung harga diri kliennya. "Kami sangat keberatan dengan duplik tersebut, beliau keberatan dengan tuntutan yang kita minta. Dan hanya memberikan kompensasi yang sangat rendah dan tidak mendasar. Pak Suhaebi hanya memberikan 5 juta per bulan terhitung dari awal pernikahan," ungkap pengacara ini saat dijumpai di PA Jakarta Utara, Kamis (27/8)."Buat kami itu sangat menghina, mengingat ada tindakan pidana yang dilakukan oleh bapak Suhaebi, menurut kami 5 miliar itu tidak terlalu besar, itu biasa saja karena ini menyangkut harga diri dan job yang hilang. Kami merasa terhina karena hal itu," tambahnya.Sedang sepupu Cici, yang juga ikut hadir mengungkapkan kalau tindakan Ebi itu juga merendahkan keluarga besar Cici. "Ini penghinaan, keluarga besar sangat terpukul karena buat kami harga diri tidak bisa dibeli oleh siapa pun. Di sini dia merendahkan sekali," tegas Alul.  Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/hen/erl)
Erlin
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
