Dituntut 6 Bulan Penjara dan Denda Rp10 Juta, Vanessa Angel Ajukan Pembelaan
Diperbarui: Diterbitkan:
Vanessa Angel ©KapanLagi.com/Bayu Herdianto
Kapanlagi.com - Vanessa Angel kembali jalani sidang lanjutan kasus penyalahgunaan narkoba hari ini, Kamis (15/10/2020) di Pengadilan Negeri Jakarta Barat. Pada persidangan kali ini, Jaksa Penuntut Umum (JPU) memberikan tuntutan kepada Vanessa 6 bulan penjara dan dengan subsider sebesar Ro10 juta.
Mendapat tuntutan yang terbilang ringan, Vanessa Angel pun merasa keberatan. Dan di sidang lanjutan nanti, istri Bibi Ardiansyah ini akan membacakan pledoi atau pembelaan di depan Majelis Hakim dan JPU.
"Tidak Yang Mulia, saya akan melakukan pembelaan dan saya lakukan (bacakan) sendiri," kata Vanessa Angel pada saat sidang.
Advertisement
1. Alasan Ajukan Pembelaan
Sejak awal persidangan, Vanessa Angel memang mengaku tidak bersalah. Seperti yang pernah ia katakan sebelumnya, semua obat yang ia gunakan memang dari resep dokter.
Selain itu, alasan lain Vanessa merasa keberatan dengan tuntutan JPU tersebut tak lain karena anaknya. Sebagai ibu, Vanessa tak ingin berpisah dengan baby Gala.
"Saya cuma bisa berdoa semoga aku dan anak aku tidak dipisahkan, bagaimanapun aku seorang ibu," ujar Vanessa Angel dengan berlinang air mata.
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
2. Akan Bacakan Pembelaan
Arjana Bagaskara, kuasa hukum Vanessa Angel menegaskan, nanti pada sidang selanjutnya tanggal 26 Oktober 2020, kliennya akan tetap membacakan pembelaan.
"Kita sudah dengar tuntutan dan kita percaya pasti yang paling adil untuk Jaksa ya dan tanggal 26 kami akan mempersiapkan pembelaan /atau pledoi dari Vanessa Angel," tutur Arjana.
Sudah Baca yang Ini Belum?
Jalani Sidang Lanjutan, Vanessa Angel Dituntut 6 Bulan Penjara
Bibi Ardiansyah Takut Berhubungan Intim Saat Istri Hamil Tua Karena Nggak Bisa Pelan, Vanessa Angel: Tapi Disikat Juga
Lihat Sosok Bibi Ardiansyah yang Kebapakan, Nikita Mirzani Baper: Aku Tikung Nih Nanti
Pernah Kepergok Saat Berhubungan Intim, Vanessa Angel Ungkap Bibi Ardiansyah Suka Ditonton
Jaksa Belum Siap, Sidang Pembacaan Tuntutan Vanessa Angel Ditunda
(Siapa itu Sabrina Alatas, sosok yang sedang trending dan jadi sorotan netizen.)
Berita Foto
(kpl/dan/dwn)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
