7 Drama Korea Terlaris dengan Rating Tinggi di Netflix

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diterbitkan:

7 Drama Korea Terlaris dengan Rating Tinggi di Netflix
Drama Korea Terlaris (Credit: Mydramalist)

Kapanlagi.com - Drama Korea telah menjadi salah satu konten paling populer di Netflix. Ada banyak drama Korea terlaris dengan rating tinggi yang sayang untuk dilewatkan.

Kepopuleran tersebut berhasil diraih lewat kisahnya yang menarik, akting luar biasa, dan produksi berkualitas tinggi. Kalian tak akan sulit menemukan drama Korea terlaris dengan rating tinggi di Netflix.

Namun, jika kalian memang membutuhkan rekomendasi drama Korea terlaris, silakan simak sejumlah ulasan di bawah ini.

1. THE GOOD BAD MOTHER (2023)

THE GOOD BAD MOTHER (Credit: Mydramalist)

Rating8.9/10 Mydramalist
Episode14
Durasi70 menit
TayangNetflix
PemainRa Mi Ran, Lee Do Hyun, Ahn Eun Jin
THE GOOD BAD MOTHER menjadi salah satu drama Korea terlaris tahun 2023. Drama ini berkisah tentang Young Soon, seorang wanita yang menjadi ibu tunggal dan memiliki usaha peternakan babi untuk merawat putranya, Kang Ho. Dia menerapkan pengasuhan yang ketat dan itu membuat Kang Ho melihatnya sebagai seorang ibu yang keras. Ketika Kang Ho dewasa, dia berhasil menjadi seorang jaksa dan menjaga jarak dari ibunya.

Namun, takdir berkata lain ketika sebuah kecelakaan membuat Kang Ho hilang ingatan. Sang ibu pun kembali menerima sang anak dan mendidiknya penuh kasih sayang.

2. A BUSINESS PROPOSAL (2022)

Rating8.7/10 Mydramalist
Episode12
Durasi60 menit
TayangNetflix, SBS
PemainAhn Hyo Seop, Kim Se Jeong, Kim Min Gue, dan Seol In Ah
Selanjutnya, ada rekomendasi drama Korea terlaris dengan rating tinggi di Netflix yang berjudul A BUSINESS PROPOSAL. Drama ini berkisah tentang Shin Ha Ri, seorang karyawan yang masih lajang. Suatu hari, dia menggantikan sahabatnya untuk datang ke kencan buta. Tanpa dia ketahui, pria yang dia temui di kencan buta adalah bosnya di perusahaan, Kang Tae Moo.

Kang Tae Moo sendiri merupakan seorang workaholic, sangat tidak senang dengan rencana kencan buta. Dia juga tak mengetahui bahwa perempuan yang berpura-pura menjadi Jin Young Seo adalah Shin Ha Ri, salah satu pegawainya. Situasi makin rumit ketika Kang Tae Moo meminta Shin Ha Ri untuk menikah dengannya. Lalu, bagaimana cara mereka menjalani kehidupan sebagai bos dan karyawan?

3. TWENTY-FIVE TWENTY-ONE (2022)

TWENTY-FIVE TWENTY-ONE (Credit: Mydramalist)

Rating8.8/10 Mydramalist
Episode1 jam 15 menit
Durasi16
TayangNetflix, tvN, TVING
PemainKim Tae Ri, Nam Joo Hyuk, Bona, Choi Hyun Wook
Rekomendasi drama Korea terlaris di Netflix selanjutnya berjudul TWENTY-FIVE TWENTY-ONE. Drama ini berkisah tentang Na Hee Do, seorang atlet anggar di sekolah menengah. Dia bertemu dengan seorang pemuda yang terpaksa berhenti kuliah bernama Baek Yi Jin. Ekonomi keluarga yang hancur karena krisis moneter membuatnya terpaksa melamar kerja sebagai wartawan.

Mereka semakin dekat saat Baek Yi Jin ditugaskan untuk meliput acara olahraga. Namun, hubungan mereka merenggang saat Baek Yi Jin harus bertugas di luar negeri. Hubungan jarak jauh yang mereka jalani membuat penonton ikut gelisah.

4. ALCHEMY OF SOULS (2022)

Rating9.1/10 Mydramalist
Episode1 jam 20 menit
Durasi20
TayangNetflix, tvN
PemainLee Jae Wook, Jung So Min, Hwang Min Hyun, Shin Seung Ho
ALCHEMY OF SOULS juga bisa disebut sebagai drama Korea terlaris dengan rating mencapai 9.1/10 di Mydramalist. Secara garis besar, drama ini berkisah tentang praktik sihir pertukaran jiwa di sebuah negara fiktif bernama Daeho. Fokus cerita pun berkembang pada kisah cinta dan perjalanan hidup para penyihir muda dari keluarga bangsawan.

Di sisi lain, ada pula tokoh perempuan bernama Naksu, seorang pembunuh kelas atas yang melakukan pertukaran jiwa dengan tubuh lemah milik Mu Deok. Mu Deok adalah seorang pelayan yang akan dijual di kota. Salah satu penyihir bernama Jang Uk menyukai Mu Deok. Dia juga menyimpan rahasia besar di balik kelahirannya.

5. MOVE TO HEAVEN (2021)

MOVE TO HEAVEN (Credit: Mydramalist)

Rating9.2/10 Mydramalist
Episode52 menit
Durasi10
TayangNetflix
PemainLee Je Hoon, Tan Jun Sang, Hong Seung Hee, Jung Suk Yong
MOVE TO HEAVEN juga menjadi salah satu drama Korea terlaris dengan rating tinggi. Drama ini berkisah tentang Han Geu Roo, seorang pemuda berusia 20 tahun yang mengidap autisme. Dia menjalankan bisnis pembersihan tempat tinggal orang yang baru meninggal. Karena sakit, sang ayah pun meninggal dan wali Geu Roo beralih kepada pamannya, Cho Sang Gu.

Sebagai mantan narapidana, Cho Sang Gu agak kesulitan untuk menjadi orangtua bagi keponakannya. Namun, Sang Gu menyadari bahwa dia harus menjaga dan bekerja bersama Geu Roo bisnis yang dibangun ayahnya. Berbagai kisah menyentuh hati pun akan banyak kalian temui dalam drama ini.

6. HOMETOWN CHA-CHA-CHA (2021)

Rating8.7/10 Mydramalist
Episode1 jam 20 menit
Durasi16
TayangNetflix, tvN, TVING
PemainShin Min Ah, Kim Seon Ho, Lee Sang Yi
Jika kalian mencari drama Korea terlaris dengan genre romantis, HOMETOWN CHA-CHA-CHA bisa jadi jawabannya. Drama ini berkisah tentang Yoon Hye Jin, seorang dokter gigi yang pindah ke sebuah desa setelah berselisih dengan atasannya. Meski awalnya terlihat kaku dan tertutup, perlahan-lahan Hye Jin mulai beradaptasi.

Dia pun bertemu dengan seorang pria bernama Hong Do Shik. Pemuda itu digambarkan punya semangat yang bebas dengan berbagai keahlian. Meskipun hubungan awal mereka terasa canggung, Do Shik datang dengan niat membantu Hye Jin untuk berintegrasi dengan baik di desa kecil tersebut. Kisah cinta pun tumbuh di antara mereka.

7. CRASH LANDING ON YOU (2019)

CRASH LANDING ON YOU (Credit: Mydramalist)

Rating9.0/10 Mydramalist
Episode16
Durasi1 jam 25 menit
TayangNetflix
PemainHyun Bin, Son Ye Jin, Seo Ji Hye, Kim Jung Hyun
Bicara soal drama Korea terlaris dengan rating tinggi, CRASH LANDING ON YOU jelas tak boleh dilewatkan. Diceritakan bahwa Yoon Se Ri, seorang pengusaha dari keluarga konglomerat mengalami kecelakaan paralayang. Tak disangka, dia jatuh di bagian Korea Utara dan ditemukan oleh seorang tentara bernama Ri Jung Hyuk.

Meskipun ada perbedaan politik dan latar belakang, Yoon Se Ri dan Ri Jung Hyuk perlahan mulai saling memahami. Dalam prosesnya, ketulusan dan dukungan mereka tumbuh menjadi ikatan cinta yang mendalam.

Nah, KLovers, itulah sederet drama Korea terlaris dengan rating tinggi di Netflix yang tak boleh dilewatkan.

AYO JOIN CHANNEL WHATSAPP KAPANLAGI.COM BIAR NGGAK KETINGGALAN UPDATE DAN BERITA TERBARU SEPUTAR DUNIA HIBURAN TANAH AIR DAN JUGA LUAR NEGERI. KLIK DI SINI YA, KLOVERS!

Rekomendasi
Trending