Ewan McGregor akan Berperan di Drama Musikal West End

Penulis: Erlin

Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Ewan McGregor membuat debutnya di panggung musikal West End di produksi baru Guys And Dolls. Pertunjukan kembali dram musikal tahun 50-an ini akan memperlhatkan McGregor, 33, memerankan Sky Masterson, penjudi kronis yang jatuh cinta dengan seorang misionaris.

Penampilan McGregor sebelumnya pada tahun 1999, ketika dia membintangi teater komedi Little Malcolm And His Struggle Against The Eunuchs.

Bintang Trainspotting ini berdansa dan menyanyi di film besutan Baz Luhrmann , Moulin Rougedengan berpasangan dengan Nicole Kidman, tetapi ini akan menjadi peran pertamanya menyanyi diatas panggung demikian menurut laporan Evening Standard.

Produksi drama yang akan diperankan bintang Hollywood Skotlandia ini akan dibuka musim gugur tahun depan.Komidi musikal ini akan disutradari oleh sutradara artistik Donmar Warehouse, Michael Grandage, yang membuat Sam Mendez berhasil di bioskop London.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(anv/erl)

Editor:

Erlin

Rekomendasi
Trending