Istrinya Jadi Bahan Tertawaan, Suami Melly Goeslaw Layangkan Protes di Instagram
Diperbarui: Diterbitkan:
Melly Goeslaw dan Anto Hoed ©KapanLagi.com/Daniel Kampua
Kapanlagi.com - Suami Melly Goeslaw, Anto Hoed ikut angkat bicara terkait pesta kostum yang dinilai menyinggung perasaan sang istri. Anto mengunggah sebuah tulisan yang mengungkapkan bersyukurnya ia memiliki Melly sebagai pendampingnya. Ia mengungkapkan betapa besar rasa cintanya untuk sang istri.
"Alhamdulillah Allah memberi saya yang lebih baik dari sekedar wanita. Bahkan lebih indah dari hanya sebuah intan berlian, emas atau apapun yang dianggap berharga, dan saya sangat mencintai wanita ini," tulis Anto dalam unggahan tersebut, dikutip dari akun Instagramnya @antohhoed, pada Kamis (31/10/
Advertisement
1. Istri Jadi Bahan Tertawaan
Ia kemudian mengungkapkan kekecewaannya pada sejumlah pihak yang menjadikan sang istri sebagai bahan tertawaan. Ia merasa Melly adalah seseorang yang dihadiahkan oleh Tuhan untuknya dan keluarganya, sehingga ia sangat kecewa saat orang yang sangat berharga dalam hidupnya menjadi bercandaan orang lain.
"Di sisi lain apa yang Allah hadiahkan pada saya, juga menjadi bahan tertawaan yang hebat. Dengan kata lain mereka menertawakan apa yang telah Allah ciptakan dan Allah hadiahkan pada saya dan anak-anak saya," lanjutnya.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Ambil Langkah Tegas
Anto pun mengungkapkan tidak akan tinggal diam. Ia mengaku akan mengambil langkah tegas terhadap insiden ini dengan membawanya ke langkah hukum. Dalam unggahan tersebut, Anto Hoed memang tak menyebutkan secara jelas siap yang ia maksud dalam unggahan tersebut. Namun ia menandai sejumlah nama selebriti seperti Vidi Aldiano, Rossa, BCL, Bubah Alfian dan Bimo Permadi.
"Tentu kami akan dengan senang hati mengambil sikap. Negara ini mempunyai UU yang melindungi warganya yaitu UU ITE. Selamat bertanggung jawa," imbuhnya.
Simak Berita Lainnya di Sini!
Melly Goeslaw Berang Dirinya Ditiru dalam Pesta Halloween, Anggap Sebagai Bully
17 Tahun Berkarya, Marcell Dapat Ucapan Selamat dari Sederet Musisi Ternama
Anniversary 5 Tahun Pernikahan, Nagita Slavina Dapat Hadiah Spesial
Anniversary ke-5, Raffi Ahmad Berikan Lagu Spesial Untuk Nagita Slavina
Anak Melly Goeslaw Ikut Demo Mahasiswa, Rossa Jadi Ikut Khawatir
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/ins/TIN)
kistin septiyani
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
