Jauh Dari Keluarga, Astrid Buka Bareng Teman

Jauh Dari Keluarga, Astrid Buka Bareng Teman Astrid Sartiasari @ Foto: hen

Kapanlagi.com - Sedang sibuk sedang sibuk dalam penggarapan album kompilasi religi dengan Hijau Daun, penyanyi cantik Astrid tidak bisa menikmati bulan ramadhan bersama keluarganya. "Kebetulan keluarga nggak sama saya di Surabaya," ujarnya.Di sela kesibukannya dalam penggarapan album itu, penyanyi yang memulai karirnya setelah menjadi Best Vocal dalam Festival Band SMA se-Surabaya ini, masih juga menyempatkan diri untuk sesekali ngabuburit bersama teman-temannya."Kalau lagi sempet buka bareng sama temen-temen, sama pacar. Macem-macem sih, kadang-kadang suka berubah," ungkapnya saat dijumpai usai mengisi acara Dahsyat di RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, pada hari Selasa (2/8) kemarin.Kesibukan menyiapkan album memang bukan berarti penyanyi asal Surabaya ini harus meninggalkan aktivitasnya yang lain. Selain berkumpul bersama teman dan pacar, Astrid juga punya kesibukan lain. "Sedang merencanakan kegiatan sosial," pungkasnya.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/hen/dew)

Rekomendasi
Trending