Jelang Nikah, Nunung Tolak Banyak Orang
Bagus - Nunung Srimulat
Foto: Kapanlagi.com
Kapanlagi.com - Jelang pernikahan, komedian Nunung Srimulat banyak sekali mendapatkan tawaran baju pengantin dari berbagai desainer. Namun, semua itu ditolak Nunung karena dirinya ingin pernikahan yang sederhana.
"Sebenarnya banyak banget yang nawarin baju, tapi ini kan bukan perkawinan perjaka dan perawan, ngapain harus begitu, nanti buat anak-anakku saja, masih ada tiga yang belum nikah, anakku lebih membutuhkan, jadi mamanya sama calon bapaknya biasa saja,” ujar Nunung saat dijumpai di acara Copa Van Java, Volley Indoor Senayan, Jakarta Selatan, Sabtu (2/6) malam.
Untuk persiapan pernikahannya sendiri, keduanya memang tak turut campur karena semuanya diurusi oleh keluarga kedua belah pihak. Namun demikian, pernikahannya takkan terlepas dari budaya Jawa yang dianutnya.
"Ya memang biasa saja, karena keluarga saja di Solo yang ngatur. Mungkin nanti di Jakarta. Undangan bukan resmi, ini bukan perkawinan gadis sama perjaka. Adat pasti ya, namanya orang Jawa, tanggal dan hari pasti ikut orangtua karena adat Jawa, ya. Kita nggak boleh langgar. Tanggal pastinya nanti saja,” ujar Nunung.
"Pasti tambah semangat sekarang karena ada yang memperhatikan, mengatur semuanya, makan, tidur, kebetulan yang mengatur itu tambatan hatiku sendiri, semangat itu pasti,” pungkasnya.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/adt/ris)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
