Kebebasan Memilih Menjadi Kunci Rumah Tangga Jamal-Lidya

Kapanlagi.com - Boleh jadi, rumah tangga Lidya Kandou dan Jamal Mirdad adalah simbol pasangan serasi tahun ini. Di tengah musin kawin-cerai kalangan selebritis, mereka mampu bertahan hingga 20 tahun. Padahal, sudah bukan rahasia lagi, mereka ini adalah pasangan beda Agama yang memungkinkan potensi konflik muncul dari sana.
Lantas apa yang menjadi kunci untuk menjaga konflik itu muncul di rumah tangga mereka?, wanita berdarah Manado-Belanda itu tak ingin sesumbar. "Saya tidak berani bilang: agama anak saya macam-macam," kata Lidya.
Dari hasil perkawinan mereka, telah lahir Kenangkana, Nathanagaja, Hana Natasya Maria Mirdad dan Nasyilla Mirdad.
Mengenai pilihan keyakinan yang akan dipeluk, mereka menyerahkan sepenuhnya kepada keempat anaknya. Kendati begitu, Dirinya yang Nasrani dan Jamal yang memeluk agama Islam saling mengajarkan iman yang dianut masing-masing.
"Mereka punya jalan masing-masing," imbuh wanita yang telah menikah pada 1986 ini.
Sementara sejauh ini, Hana Mirdad yang memeluk Nasrani sedang berpacaran dengan Niki yang beragama Islam. Ke depan, bisa jadi hubungan Hana-Niki mengikuti jejak orang tua. Atau boleh jadi, salah satu dari mereka bakal pindah agama. Soal hubungan mereka, Lidya memang tak keberatan. "Untuk saya, nggak apa-apa, yang penting bisa menjaga diri," katanya .

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kl/dar)

Rekomendasi
Trending