Kimberly Ryder Tingkatkan Prestasi Lewat Homeschooling

Kimberly Ryder Tingkatkan Prestasi Lewat Homeschooling Kimberly Rider

Kapanlagi.com - Berkecimpung di dunia hiburan bukan tanpa masalah. Apalagi bila orang tersebut masih muda dan baru memulai aktivitas yang rentan terhadap berbagai hal, baik positif maupun negatif. Karena itu bimbingan dan arahan dari orang tua mutlak diperlukan agar arah anaknya dalam lingkungan entertainment dapat dikontrol. Hal ini yang sampai sekarang dialami Kimberly Ryder. Bahkan model yang juga pemain film dan pesinetron cantik tersebut sempat dilarang orang tua jika prestasi belajarnya melorot karena kegiatan syuting."Jadi sekarang ada komitmen. Orang tua janji kalau nilai boleh kamu boleh ke entertainment. Tapi jika jelek tinggalkan. Sebab bagi saya pendidikan tetap nomer satu," terangnya di Pejaten Village, Jakarta Selatan, belum lama ini.Lebih lanjut Kimberly mengatakan, pengalaman mengalami prestasi buruk pernah dirasakan ketika dirinya terlibat dalam sebuah sinetron belum lama berselang. Lantaran tidak ingin terganggu dia akhirnya memilih homeschooling sebagai tempat menimba ilmu."Mungkin kalau di sekolah biasa kan nggak terus-terusan bisa izin, ngantuk, dan sebagainya karena kegiatan syuting sampai larut malam. Makanya saya ambil homeschooling aja. Alhamdulillah, nilai yang semula turun terus naik sampai sekarang," pungkasnya kemudian tersenyum. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/dis/boo)

Rekomendasi
Trending