Makam Lina Dikenakan Pajak, Segini Biaya yang Harus Dibayarkan Keluarga Dalam Setahun
Diterbitkan:
Mendiang Lina dan anak (credit: instagram.com/putridelinaa)
Kapanlagi.com - Setelah diautopsi kala itu, jenazah Lina kemudian dimakamkan di tempat yang berbeda. Kini jenazah Lina mantan istri dari komedian Sule itu dipindah ke TPU Nagrog, Ujung Berung, Bandung, Jawa Barat.
Sebelumnya jenazah Lina ini dimakamkan di pemakaman di kawasan Sekelimus, Bandung.
Bukan tanpa alasan pemindahan itu dilakukan. Pihak keluarga waktu itu menyebut agar mendiang Lina dekat dengan makam ayah angkatnya. Diketahui jika keduanya ini semasa hidup sangat dekat.
Advertisement
1. Biaya Makam Setahun
Ternyata makam tempat Lina disemayamkan itu dikenakan pajak tahunan. Hingga terkuak besar biayanya yang diungkap oleh warga sekitar.
Dilansir dari suara.com, warga yang enggan menyebutkan namanya itu mengungkap harga 80 ribu dalam setahun.
"Makamnya dikenakan pajak dalam satu tahun itu hanya Rp 80 ribu," jelasnya.
Meski bisa dibilang murah, namun pemakaman di sana tampak baik. Bahkan makam Lina sendiri terlihat terawat meski belum ada rumput di atasnya.
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
2. Hasil Autopsi
Hasil otopsi Lina mantan istri Sule akhirnya telah keluar, Jumat (31/1). Dari analisa tim forensik selama kurang lebih dua pekan, pihak kepolisian akhirnya mengumumkan penyebab kematian Lina.
Polda Jawa Barat menggelar konferensi pers terkait hasil otopsi dari mendiang Lina. Dalam konferensi tersebut, Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kompol Faisal mengatakan jika hasilnya negatif.
Artinya, penyebab kematian Lina bukanlah sebuah pembunuhan berencana. Pihak kepolisian dan tim forensik tidak menemukan tanda-tanda kekerasan.
Yuk Baca Juga:
Video Lamaran - Pernikahan Teddy dengan Almarhum Lina Jubaedah, Dihadiri Ibu dan Adik Lina
Tak Hadir di Preskon Hasil Otopsi Lina, Ini yang Dilakukan Putri Delina Bareng Adik-Adiknya
Hasil Otopsi Lina Mantan Istri Sule Keluar, Putri Delina Posting Foto Perpisahan Menyentuh
Sule Tak Mau Komentar Soal Kabar Perhiasan 2 Miliar Lina yang Hilang, Bantah Putri Delina Tak Tinggal Lagi Dengannya
Dekat dengan Tedy, Hubungan Putri Delina dan Sule Disebut Merenggang
(Siapa itu Sabrina Alatas, sosok yang sedang trending dan jadi sorotan netizen.)
(kpl/gen)
Galuh Esti Nugraini
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
