Menyusui di Tol, Nola Ditegur Polisi

Menyusui di Tol, Nola Ditegur Polisi Nola B Three Foto: Acat

Kapanlagi.com - Sebagai seorang ibu, Nola B Three mengaku benar-benar meluangkan waktunya untuk menyusui sang buah hati. Bahkan, demi menyusui, Nola sampai rela ditegur oleh Polisi. Hal itu dituturkannya saat ditemui di acara Breastfeeding Fair 2009 di Darmawangsa Square, Senin (10/08) kemarin."Harus sempat dan harus kasih ASI. Buat anak nggak ada alasan untuk nggak menyusui," kata Nola yang juga membawa anak ketiganya yang baru berusia 2 bulan, Anodya Shula Neona Ayu, ke acara itu.Nola sendiri mengaku jika dirinya senang membawa anaknya menghadiri acara seperti ini. Asalkan tempatnya nyaman, dia selalu membawa buah hatinya ke mana-mana. "Dia nggak rewel kok," terang Nola. "Paling kalau lagi haus atau lagi pengen dekat sama ibunya saja. Lagian dia bisa disusui di mana aja."Soal menyusui, rupanya Nola pernah punya pengalaman unik. Pasalnya, Nola harus berhenti di tengah jalan tol demi menyusui anak pertamanya."Sempat dulu anak pertama. Lagi nyetir di tol, anak minta nyusu. Jadi, terpaksa berhenti dulu untuk nyusuin. Sempat ditegur oleh Polisi, untung Polisi ngertiin," pungkasnya.   

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/gum/npy)

Rekomendasi
Trending