Ririn Dwi Ariyanti Ogah Tanggapi Soal Facebook

Kapanlagi.com - Kasus diharamkannya jejaring pertemanan Facebook karena dianggap bisa menjadi salah satu pemicu hubungan negatif dengan lawan jenis, ditanggapi macam-macam oleh beberapa pihak. Namun Ririn Dwi Ariyanti lebih memilih tidak terlalu menanggapi hal itu."Aku nggak mau ikutan komentar masalah itu (Fatwa Haram Facebook)," kata Ririn yang ditemui usai launching salah satu merk telepon selular di Bandung, beberapa waktu lalu.Alasan dirinya enggan berkomentar masalah tersebut karena ia merasa kurang berkompeten menanggapi hal seperti itu. Namun setelah ditanyai kembali, dirinya mengaku kaget mendengar fatwa haram tersebut."Kaget aja dengar Facebook diharamin, padahal masih banyak nilai positifnya kok," kata Ririn singkat. Beberapa waktu lalu, Juru bicara Pondok Pesantren Lirboyo Nabil Haroen melakukan pembahasan Facebook dalam sebuah forum. Pihaknya menilai situs tersebut merugikan dikarenakan semua materi percakapan yang dilakukan via Facebook nyaris tak terkontrol dan berlangsung bebas."Beberapa anak muda menggunakannya untuk 'mojok' dan berbicara maksiat," kata Nabil. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/boo)

Rekomendasi
Trending